Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kerap Jadi Cadangan, Paul Pogba Tak Bahagia di Manchester United?

Kompas.com - 10/11/2020, 07:40 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber BBC

KOMPAS.com - Pelatih timnas Perancis, Didier Deschamps, menyebut Paul Pogba tidak bahagia dengan situasi yang sedang ia alami di Manchester United.

Sejauh ini, Paul Pogba telah tampil pada 11 pertandingan lintas kompetisi bersama Man United. Namun, dari 11 penampilan itu, Pogba hanya lima kali menjadi starter.

Ketika Manchester United menang 3-1 atas Everton pada laga pekan kedelapan Liga Inggris, Sabtu (7/11/2020), pelatih Ole Gunnar Solskjaer baru menurunkan Pogba pada menit ke-82.

Total, Pogba baru bermain tujuh kali dengan empat di antaranya sebagai starter pada kompetisi Liga Inggris musim ini.

Baca juga: Posisi Terbaik Paul Pogba adalah di Bangku Cadangan...

Terkait situasi yang dihadapi Pogba di Manchester United, Didier Deschamps mengatakan bahwa gelandang 27 tahun itu tidak merasakan kebahagiaan bermain di klub berjulukan Setan Merah tersebut.

"Dia berada dalam situasi di mana dia tidak bahagia dengan klubnya, baik dengan waktu bermain maupun posisinya," kata Deschamps dikutip dari BBC.

"Dia sedang tidak dalam periode terbaiknya. Dia mengalami serangkaian cedera dan sempat positif Covid-19 yang memukulnya cukup keras. Dia perlu menemukan ritmenya," ucap Deschamps menambahkan.

Meski kerap menjadi pemain cadangan di Manchester United, Deschamps tetap memanggil Paul Pogba untuk membela timnas Perancis.

Baca juga: Bantah Pensiun dari Timnas Perancis, Paul Pogba Dapat Dukungan Man United

Pogba masuk skuad Perancis untuk tiga pertandingan internasional yaitu menghadapi Finlandia pada laga uji coba, serta Portugal dan Swedia pada ajang UEFA Nations League 2020-2021.

"Bagi saya, tidak ada kekhawatiran seperti itu. Ketika seorang pemain sedang dalam ketidaknyamanan di klubnya, tentunya dia senang bermain untuk timnas Perancis," ujar Deschamps.

"Dia akan memberi tahu saya tentang perasaannya, karena saya sangat mengenalnya. Itu akan mengarah ke hal yang positif," kata Deschamps menegaskan.

Perancis akan melawan Finlandia pada pertandingan persahabtan yang digelar di Stadion Stade de France, Saint-Denis, Rabu (11/11/2020) waktu setempat.

Baca juga: Pengakuan Dosa Paul Pogba Usai Jadi Biang Kekalahan Man United

Setelah itu, skuad Les Bleus bakal melakoni dua laga UEFA Nations League kontra Portugal dan Swedia.

Perancis akan bertandang ke Portugal pada Sabtu (14/11/2020). Tiga hari kemudian, mereka bakal menjamu Swedia.

Le Bleus yang mengoleksi 10 poin dari empat pertandingan saat ini menempati peringkat kedua Grup 3 UEFA Nations League kategori Liga A.

Koleksi poin Perancis sama dengan Portugal yang memuncaki klasemen Grup 3, tetapi skuad arahan Didier Deschamps itu kalah agresivitas gol.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BBC
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com