Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Timnas U19 Indonesia Vs Makedonia Utara Jilid 2, Kick-off Malam Ini

Kompas.com - 14/10/2020, 05:30 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Timnas U19 Indonesia kembali melakoni laga uji coba malam ini dan lawannya adalah Makedonia Utara lagi.

Garuda Muda sebelumnya sudah pernah menghadapi Makedonia Utara pada Minggu (11/10/2020) dan hasilnya mereka menang besar.

Timnas U19 Indonesia melesakkan empat gol ke gawang lawan, sedangkan Makedonia Utara hanya bisa membalas satu.

Jack Brown menjadi bintang kemenangan timnas U19 Indonesia dengan sumbangan dua golnya.

Baca juga: Shin Tae-yong: Timnas U19 Sudah Berani Duel Lawan Pemain Eropa

Gol-gol timnas lainnya pada laga tersebut lahir dari aksi Wita Sulaeman dan Irfan Jauhari.

Adapun satu gol hiburan Makedonia Utara dicetak atas nama Dimitar Todorovski. Itu pun lewat titik putih.

Meskipun timnas U19 Indonesia menang telak pada pertemuan pertama, pelatih Shin Tae-yong meminta anak-anak asuhnya lebih tajam lagi.

Pelatih asal Korea Selatan itu meminta David Maulana dkk lebih fokus pada penyelesaian akhir.

Baca juga: Prediksi Timnas U19 Indonesia Vs Makedonia Utara, Misi Incar Kemenangan Ketiga Beruntun

"Pemain besok harus lebih fokus terutama saat penyelesaian akhir," kata Shin Tae-yong, seperti dilansir dari laman PSSI.

Shin Tae-yong juga berharap lini tengah lebih aktif pada saat transisi positif dan negatif.

"Lini tengah harus lebih kreatif dan cepat saat membantu bertahan serta penyerangan," ucap Shin Tae-yong.

Pada laga ini, timnas U19 Indonesia kemungkinan tidak diperkuat Braif Fatari.

Baca juga: Shin Tae-yong Ungkap Metode untuk Buat Pemain Timnas U19 Indonesia Ganas di Lapangan

Braif cedera saat pertemuan pertama melawan Makedonia, tetapi saat ini kondisinya masih dievaluasi tim pelatih.

Jack Brown bisa menjadi starter dan Elkan Baggott juga berkesempatan tampil sejak menit awal.

Jadwal timnas U19 Indonesia malam ini:

Timnas U19 Indonesia vs Makedonia Utara, Rabu (14/10/2020), pukul 19.45 WIB.

Venue: Stadion NK Uskok Klis, Split, Kroasia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PSSI Upayakan Calvin Verdonk-Jens Raven Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

PSSI Upayakan Calvin Verdonk-Jens Raven Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
IMI X IOF Challenge 2024 Tuntas, Kolaborasi Majukan Offroad Tanah Air

IMI X IOF Challenge 2024 Tuntas, Kolaborasi Majukan Offroad Tanah Air

Sports
Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Badminton
Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

Liga Lain
Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Liga Spanyol
Championship Series Liga 1: Fakta Head to Head Bali United Vs Persib

Championship Series Liga 1: Fakta Head to Head Bali United Vs Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Championship Series Liga 1 Bali United Vs Persib, Borneo Vs Madura United

Jadwal Siaran Langsung Championship Series Liga 1 Bali United Vs Persib, Borneo Vs Madura United

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Setan Merah Tumbang, Ten Hag Soroti Krisis Pemain

Man United Vs Arsenal: Setan Merah Tumbang, Ten Hag Soroti Krisis Pemain

Liga Inggris
Hasil-Klasemen Liga Italia: Juventus Tertahan Salernitana, Atalanta 2-1 AS Roma

Hasil-Klasemen Liga Italia: Juventus Tertahan Salernitana, Atalanta 2-1 AS Roma

Liga Italia
Man United Kalah dari Arsenal, Rooney dan Keane Berbicara

Man United Kalah dari Arsenal, Rooney dan Keane Berbicara

Liga Inggris
Man United Kalah dari Arsenal, Atap Old Trafford Bocor dan Muncul Air Terjun

Man United Kalah dari Arsenal, Atap Old Trafford Bocor dan Muncul Air Terjun

Liga Inggris
Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Liga Inggris
Babak Pertama Man United Vs Arsenal, Gol Trossard Jadi Pemisah

Babak Pertama Man United Vs Arsenal, Gol Trossard Jadi Pemisah

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com