Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Kualifikasi F1 GP Britania - Lewis Hamilton Pole, Vettel Ke-10

Kompas.com - 01/08/2020, 22:17 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebalap tim Mercedes, Lewis Hamilton, sukses menyabet pole position pada sesi kualifikasi Formula 1 (F1) GP Britania, di Sirkuit Silverstone, Sabtu (1/8/2020), waktu setempat.

Pebalap asal Inggris itu menjadi yang tercepat pada sesi kualifikasi dengan catatan waktu lap 1 menit 24,303 detik.

Berkat hasil tersebut, Lewis Hamilton mencatat rekor baru di GP Britania.

Pebalap berusia 35 tahun itu sukses mencatatkan sebagai pebalap F1 yang mampu tujuh kali meraih pole positition di GP Britania.

Baca juga: Pebalap F1 Ini Kenakan Helm Anak Kecil pada GP Britania

Rekan setim Lewis Hamilton, Valtteri Bottas akan start di urutan kedua.

Valttteri Bottas mencatatkan waktu lap 1 menit 24, 616 detik.

Sementara itu, pebalap dari tim Ferrari, Sebastian Vettel harus puas start di posisi ke-10 di GP Britania.

Pebalap asal Jerman itu mencatatkan waktu 1 menit 26,339 detik.

Baca juga: Dinyatakan Positif Covid-19, Satu Pebalap F1 Absen pada GP Britania

Adapun Nico Hulkenberg pebalap sementara tim Racing Point harus puas start di urutan ke-13 dengan catatan waktu lap 1 menit 26,566 detik.

Nico Hulkenberg kembali ke lintasan balap karena pebalap Racing Point sebenarnya, Sergio Perez dinyatakan positif Covid-19.

Hal itulah yang membuat Nico Hulkenberg kembali mengikuti balapan jet darat tersebut.

Nico Hulkenberg nantinya hanya akan membalap sampai Sergio Perez dinyatakan sembuh dari Covid-19.

Adapun balapan F1 GP Britania yang merupakan seri keempat dari jadwal F1 2020 dijadwalkan berlangsung pada Minggu (2/8/2020) mulai pukul 20.10 WIB.

Baca juga: Update Jadwal F1 2020: Jumlah Seri Bertambah, 2 Sirkuit Lama Dipakai Lagi

Berikut hasil kualifikasi F1 GP Britania, Sabtu (1/8/2020):

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com