Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Para Pemain Persib Bandung Berdonasi lewat Lelang Jersey

Kompas.com - 26/04/2020, 10:30 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Sejumlah pemain Persib Bandung menggalang dana untuk masyarakat terdampak Covid-19 dengan cara melelang jersey.

Mereka yang berpartisipasi adalah Gian Zola, Beckham Putra Nugraham Erwin Ramdani, dan Abdul Aziz.

Gian Zola dkk melelang jersey lewat media sosial masing-masing.

Rata-rata mereka membuka harga lelang jersey di angka Rp 500.000.

Baca juga: Wander Luiz Jadi Striker Brasil Kelima yang Bela Persib, Siapa 4 Pendahulunya?

Salah satu pemain Persib, Abdul Aziz, sudah memulai proses lelang sejak Kamis (23/4/2020) dan akan berlangsung selama empat hari.

"Awalnya mau lelang jersey sendiri ada tawaran juga (dari lembaga amal) untuk menyalurkan jadi biar lebih mudah menyalurkannya, nanti uangnya dikemanain," kata Abdul Aziz, seperti dilansir dari laman Liga Indonesia, Minggu (26/4/2020).

"Jadi Aziz lelang dulu sendiri nanti harga tertinggi dalam waktu empat hari, pemenangnya harus transfer sesuai harga. Setelah itu baru Aziz kasih ke lembaga amal untuk disalurkan," ucapnya menambahkan.

Baca juga: Komisaris Persib Awali Bulan Ramadhan dengan Berbagi

Abdul Aziz menilai, pandemi virus corona menjadi momen tepat untuk menunjukkan kepedulian.

Terlebih, Ramadhan juga sudah tiba. Saat-saat seperti ini, menurut Abdul Aziz, menjadi momen yang tepat untuk membantu sesama.

Rencananya, uang hasil lelang ini akan dialokasikan untuk sembako.

Sembako itu akan dibagikan kepada mereka yang terdampak virus corona.

Baca juga: Komisaris Persib Dukung Kompetisi 2020 Dilanjutkan Tanpa Penonton

Abdul Aziz berharap, bantuan itu bisa bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan.

"Mudah-mudahan bisa bermanfaat dan membantu buat korban yang terkena dampak corona," kata pemain 26 tahun itu.

"Apalagi ini bula puasa, mudah-mudahan menambah pahala dan berkah," ucapnya mengakhiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com