Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rahasia Ketajaman Duet Romelu Lukaku-Lautaro Martinez di Inter Milan

Kompas.com - 05/04/2020, 22:40 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber Goal

KOMPAS.com - Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez menjadi dua penyerang yang sangat diandalkan Inter Milan di kompetisi Serie A musim ini.

Duet Lukaku-Lautaro sejauh ini telah menyumbangkan 28 gol bagi Inter Milan, atau lebih dari separuh (49) total gol tim berjuluk I Nerazzurri tersebut.

Lukaku tampil tajam pada musim debutnya bersama Inter Milan. Bomber asal Belgia itu telah membukukan 17 gol dari 25 pertandingan di kompetisi kasta teratas Liga Italia.

Adapun, Lautaro yang menjadi tandem Lukaku di lini depan I Nerazzurri juga menunjukkan performa apik dengan koleksi 12 gol dari 22 laga.

Baca juga: Romelu Lukaku Ketagihan Mencetak Gol untuk Inter Milan

Menurut Lukaku, chemistry-nya dengan Lautaro sudah terbangun sejak ia tiba di Inter Milan.

"Itu semua dimulai sejak hari pertama saya di Inter Milan," ungkap Lukaku seperti dikutip dari Goal.

Lukaku menceritakan, salah satu faktor penting yang membuatnya bisa berkolaborasi apik dengan Lautaro adalah komunikasi dan saling berbagi peran.

"Saya bisa berbahasa Spanyol. Ini membantu kami untuk mengetahui area kanan dan kiri lapangan," tutur Lukaku.

"Saya menanyakan kepada Lautaro apa yang ia inginkan dari tandemnya. Lalu saya mengatakan padanya agar bergerak dengan cepat di dekat saya ketika saya menguasai bola," kata Lukaku menambahkan.

Baca juga: Fokus di Inter Milan, Lautaro Martinez Belum Pikirkan Barcelona

"Itu sangat membantu karena saya harus bermain sebagai target man. Kami bergerak secara dinamis untuk mencari ruang kosong," ujar mantan pemain Manchester United tersebut.

Selain menjaga komunikasi di atas lapangan, faktor lain yang membuat Lukaku bisa bekerja sama dengan Lautaro adalah mereka kerap menonton video analisis pertandingan bersama sang pelatih, Antonio Conte.

"Cara kami bekerja pada saat latihan adalah dengan menonton video analisis. Itu membua kami tidak melakukan kesalahan yang sama," ucap Lukaku.

"Ketika kami melakukan analisis pertandingan, Conte akan membantu kami mencari area di mana seharusnya kami menembak atau mengumpan," kata Lukaku.

Baca juga: Ashley Young Ingin Bertahan Lebih Lama di Inter Milan

Lukaku juga menegaskan bahwa ia masih ingin terus berkembang dan menjadi lebih baik lagi di Inter Milan.

"Ketika Anda memiliki manajer yang Anda sukai setiap hari, itu merupakan sesuatu yang bagus," ujar Lukaku.

"Sekarang saya berusia 26 tahun dan selalu berpikir untuk terus berkembang dan menjadi lebih baik lagi," kata Lukaku mengakhiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Goal
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com