Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Khabib Nurmagomedov Ogah Disalahkan atas Batalnya "Duel Terkutuk" UFC

Kompas.com - 03/04/2020, 12:00 WIB
Angga Setiawan,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Juara kelas ringan UFC, Khabib Nurmagomedov, tak terima dianggap sebagai pihak yang menyebabkan batalnya duel kontra Tony Ferguson.

Diketahui, Khabib Nurmagomedov baru saja mengumumkan dirinya batal menerima tantangan dari Tony Ferguson dalam ajang UFC 249.

Duel Khabib Nurmagomedov vs Tony Ferguson awalnya dijadwalkan berlangsung di Barclays Center, Brooklyn, New York, Amerika Serikat, 18 April mendatang.

Namun, akibat wabah virus corona yang masuk ke Amerika Serikat sehingga mengacaukan rencana pertandingan tersebut.

Baca juga: Kampus UMS Gratiskan Kuliah 1 Semester bagi Pemilik Kartu Persebaya

Selain memaksa pertandingan dipindah ke lokasi lain, Khabib juga tengah tertahan di kampung halamannya di Dagestan, Rusia, setelah Presiden Vladimir Putin mengaktifkan prosedur isolasi wilayah.

Kendati begitu, Khabib Nurmagomedov tak lepas dari cibiran atas pengunduran dirinya melawan Tony Ferguson.

Sebagian pihak menilai petarung berjuluk The Eagle sebagai penyebab batalnya partai besar UFC 249 bertajuk "duel terkutuk" itu.

Atas tuduhan yang dilayangkan kepadanya, Khabib Nurmagomedov membuat pembelaan.

Baca juga: PSSI Pertimbangkan Potong Gaji Shin Tae-yong di Tengah Virus Corona

"Tidak ada yang tahu di mana pertandingan akan digelar, tetapi mereka meminta saya untuk bepergian?" ujar Nurmagomedov, dilansir BolaSport.com dari MMA Junkie.

Khabib menilai dirinya tidak pantas dijadikan kambing hitam ketika UFC juga gagal memberi kepastian soal lokasi pertandingan yang baru.

Selain itu, kebijakan pemerintah untuk menerapkan prosedur karantina wilayah juga membuatnya mempertimbangkan untuk menunggu waktu yang tepat di tengah ancaman virus corona.

"Di mana kami akan bertarung? Tidak ada yang pernah membicarakan hal ini," kata Nurmagomedov.

Baca juga: Unggahan Kasar Politisi Portugal yang Suruh Cristiano Ronaldo Tinggalkan Madeira

"Semua sekarang tertahan di rumahnya dan mereka berusaha menemukan sesorang untuk disalahkan," ucapnya lagi.

Khabib bahkan tak habis pikir dengan pihak promotor yang masih berupaya mewujudkan pertarungan UFC 249 di tengah wabah virus corona.

"Sepak bola, hoki, NFL, NBA, olimpiade, dan Kejuaraan Eropa semuanya ditiadakan," ucap Nurmagomedov lagi.

"Pertandingan Ferguson melawan Khabib juga mungkin akan ditiadakan, dan sekarang mereka harus mendorong seseorang [untuk membatalkannya]," katanya mengakhiri. (Agung Kurniawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com