Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Olimpiade Tokyo 2020 Ditunda, Ini 3 Olimpiade yang Juga Pernah Batal

Kompas.com - 24/03/2020, 06:15 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Olimpiade Tokyo 2020 besar kemungkinan bakal ditunda satu tahun. Apabila benar, ini akan menjadi kali pertama event olahraga empat tahunan itu ditunda untuk alasan selain perang.

Kabar penundaan Olimpiade Tokyo 2020 datang dari anggota Komite Olimpiade Internasional, Dick Pound.

"Berdasarkan informasi yang didapat IOC, penundaan telah dilakukan," tutur Pound kepada USA Today.

"Parameter ke depan belum ditentukan tetapi Olimpiade tak akan dimulai pada 24 Juli, hal itu yang saya tahu."

Baca juga: Olimpiade Tokyo 2020 Ditunda, Pertama Sejak Perang Dunia Kedua

Dick Pound, yang berasal dari Kanada, merupakan salah satu anggota IOC paling senior serta berpengaruh selama beberapa dekade terakhir.

Pria berusia 78 tahun yang menjadi anggota IOC terlama tersebut mengatakan bahwa besar kemungkinan Olimpiade dijadwalkan ulang ke 2021 dengan segala detail akan dibicarakan dalam empat minggu ke depan.

Baik IOC atau komite penyelenggara Tokyo 2020 belum memberikan pengumuman resmi hingga Selasa (24/3/2020) dini hari WIB.

Jika benar, Olimpiade Tokyo 2020 bakal menjadi kali pertama event empat tahunan ini ditunda untuk alasan selain perang.

Baca juga: Dampak Covid-19, Olimpiade Tokyo 2020 Bakal Ditunda

Sudah tiga kali Olimpiade ditunda dan kesemuanya karena alasan perang, Olimpiade 1916 batal bergulir karena Perang Dunia Pertama.

Sementara, Olimpiade 1940 serta Olimpiade 1944 tak jadi berjalan karena Perang Dunia Kedua.

Olimpiade musim dingin juga batal berjalan karena Perang Dunia Kedua.

Olimpiade 1976, 1980, dan 1984 pernah dihadapi dengan isu geopolitis masing-masing. Akan tetapi, ketiga event ini masih dapat berjalan sesuai jadwal.

Berikut adalah Olimpiade-olimpiade yang batal bergulir sebelum Olimpiade Tokyo 2020:

Olimpiade 1916

Berlin ditunjuk menjadi tuan rumah Olimpiade 1916 pada 4 Juli 1912, mengalahkan kota-kota seperti Amsterdam (Belanda), Budapest (Romania), dan Alexandria (Mesir).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com