Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Gubernur Jatim 2020 - Rahmad Darmawan Sempat Bersitegang dengan Pemain Persija, Ada Apa?

Kompas.com - 18/02/2020, 11:40 WIB
Suci Rahayu,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Persija Jakarta sudah memastikan satu tiket ke final Piala Gubernur Jatim 2020 setelah mengandaskan perlawanan Madura United.

Laga semifinal Piala Gubernur Jatim 2020 antara Persija dan Madura United berakhir dengan skor 2-1 di Stadion Kanjuruhan Malang, Senin (17/02/2020).

Dua gol Persija dicetak oleh Marko Simic dan Novri Setiawan. Sementara itu, satu gol Madura United dicetak oleh Greg Nwokolo.

Namun, di balik kemenangan itu, sempat ada kesalahpahaman yang terjadi antara pelatih Madura United, Rahmad Darmawan, dengan pemain Persija, Marco Motta.

Kesalahpahaman ini terjadi setelah babak pertama selesai. Pemain dan pelatih ini tampak saling argumen.

Namun Rahmad Darmawan menilai kejadian itu karena kesalahpahaman, terutama akibat perbedaan bahasa.

“Jadi tadi itu, Motta, dia protes wasit. Saya bilang kemudian ke wasit, Anda sudah benar ambil keputusannya," kata pelatih yang akrab disapa RD itu kepada KOMPAS.com.

"Tapi, dia kemudian menyangka saya mempengaruhi wasit karena dia tidak mengerti bahasanya,” ujar dia menambahkan. 

Baca juga: Menang Lawan Madura United, Persija Akui Kelelahan

Mantan pelatih PS Tira Persikabo ini memastikan tidak ada kesalahpahaman yang disebabkan faktor lain.

RD kembali menegaskan karena faktor bahasa membuat Motta sempat tersinggung.

“Dia (Motta) kemudian tanya kamu ngomong apa, ya saya bilang saja "i just say you are star player',” ungkap RD.

“Intinya, sempat tersinggung karena perbedaan bahasa saja, sebab saya ke wasit juga hanya bilang keputusanmu bagus,” tutur dia menambahkan.

Marco Motta juga sempat bersitegang dengan pemain Madura United Haris Tuharea saat babak pertama.

Baca juga: Jadwal dan Link Live Streaming Arema Vs Persebaya di Semifinal Piala Gubernur Jatim 2020

Dia bahkan harus mendapatkan kartu kuning karena dianggap melakukan pelanggaran kepada Haris Tuharea pada laga Madura United vs Persija.

Setelah memastikan lolos ke final, Persija hanya harus menanti lawan selanjutnya, yakni antara Arema FC dan Persebaya Surabaya.

Laga Arema vs Persebaya di semifinal Piala Gubernur Jatim 2020 akan digelar Selasa (18/2/2020) sore nanti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com