Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Madura United Vs Persija, Kesempatan Kedua Laskar Sape Kerrab di Piala Gubernur Jatim 2020

Kompas.com - 17/02/2020, 16:20 WIB
Suci Rahayu,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Laga semifinal Piala Gubernur Jatim 2020 akan mempertemukan Madura United vs Persija Jakarta.

Jadwal semifinal Piala Gubernur Jatim 2020 Madura United vs Persija akan digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang, pada Senin (17/2/2020) malam nanti.

Direktur PT Polana Bola Madura Bersatu (PBMB) Zia Ulhaq ingin Madura United memaksimalkan kesempatan kedua di Piala Gubernur Jatim 2020 untuk memaksimalkan persiapan menghadapi Liga 1 2020.

Madura United mengisi slot terakhir empat tim yang lolos ke semifinal Piala Gubernur Jatim 2020.

Mereka berhasil lolos setelah Persik Kediri membuat keajaiban dengan menumbangkan Bhayangkara FC dengan skor telak 3-0.

Zia Ulhaq tak menyangka keajaiban yang dibuat Persik mengingat lawannya adalah tim yang baru belanja besar pemain bintang.

Baca juga: Persija Vs Madura United, Macan Kemayoran Siap Tampil Maksimal

Setelah mendapatkan kesempatan kedua, Zia Ulhaq berharap, Rahmad Darmawan dan anak asuhnya belajar dari kesalahan sebelumnya.

Madura United tentu banyak evaluasi, terlebih setelah nyaris tidak lolos penyisihan grup.

"Madura United berbenah, khususnya harus meningkatkan defense. Di semua lini juga belum menunjukan chemistry yang bagus," kata dia kepada kompas.com.

Zia Ulhaq tidak menuntut hasil pada kesempatan kedua Madura United di turnamen ini.

Dia menegaskan perbaikan performa dan evaluasi masih menjadi kata kunci yang dipegang Madura United.

"Tapi apa pun itu ini adalah kompetisi pramusim yang nantinya akan dibawa di kompetisi," ucapnya.

Di laga semifinal, Laskar Sape Kerrab - julukan Madura United - bermain di Stadion Kanjuruhan Malang yang memiliki kondisi cuaca dan geofrafis berbeda. 

Baca juga: Persija Siap Tunjukkan Diri sebagai Tim Besar di Hadapan Madura United

Zia Ulhaq menegaskan, hal tersebut tidak akan menjadi masalah. 

"Madura welcome, kami siap main dimana saja," kata dia.

Pertandingan Madura United vs Persija Jakarta dipastikan sepi karena laga semifinal Piala Gubernur Jatim 2020 digelar tanpa penonton.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com