Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga Italia, 2 Fakta Menarik dari Laga Lazio Vs Inter

Kompas.com - 17/02/2020, 06:16 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber Opta Paolo

KOMPAS.com - Lazio berhasil meraih kemenangan atas Inter Milan pada lanjutan Serie A, kasta tertinggi Liga Italia, gionarta ke-24.

Pertandingan Lazio vs Inter yang dihelat di Stadion Olimpico, Roma, Italia, Minggu (16/2/2020) atau Senin dini hari WIB, berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan Lazio.

Dua gol kemenangan Lazio dicetak oleh Ciro Immobile (50'pen) dan Sergej Milinkovic-Savic (69').

Adapun satu gol dari Inter Milan dicetak oleh Ashley Young (44').

Baca juga: Hasil Lazio Vs Inter, Biancocelesti Menang atas Nerazzurri

Hasil kemenangan ini membuat tim asuhan Simone Inzaghi tersebut menempati peringkat kedua klasemen sementara Liga Italia dengan koleksi 56 poin.

Tim Biru Langit ini menempel Juventus, yang beberapa jam sebelumnya menang 2-0 atas Brescia. Lazio hanya tertinggal satu angka.

Sementara itu Inter Milan turun ke peringkat ketiga dengan koleksi 54 poin.

Pasca-pertandingan, ada beberapa fakta menarik dari laga Lazio vs Inter.

Berikut 2 fakta menarik dari pertandingan Lazio vs Inter:

1- Ashley Young adalah pemain Inggris pertama yang mencetak gol melawan Lazio dalam pertandingan tim papan atas, sejak David Platt melakukannya bersama Sampdoria pada 08-01-1995.

2- Lazio memecahkan rekor raihan poin pada musim 1998-1999 Liga Italia (51 poin) dari 24 pertandingan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com