Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menang Atas Fiorentina, Atalanta Samakan Rekor 60 Tahun Juventus

Kompas.com - 09/02/2020, 04:50 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Kemenangan 2-1 Atalanta di kandang Fiorentina tidak hanya membawa pasukan Gian Piero Gasperini ke zona Liga Champions, tetapi juga menyamakan rekor di Liga Italia yang telah berdiri selama 60 tahun.

Partai Fiorentina vs Atalanta merupakan laga lanjutan pekan ke-23 Liga Italia, Sabtu (8/2/2020). 

Kendati tertinggal lebih dulu lewat gol Federico Chiesa (32'), Atalanta bangkit pada babak kedua.

Mereka langsung membalas setelah turun minum lewat Duvan Zapata (49') dan mencatatkan gol kemenangan lewat aksi Ruslan Malinovskiy (72').

Baca juga: Kata Valentino Rossi Setelah Seharian Jajal Yamaha M1 Spek 2020

Kemenangan ini membawa Atalanta ke peringkat keempat klasemen sementara dengan raihan 42 poin dari 23 laga.

Selain itu, Atalanta berhasil menjadi tim Liga Italia pertama yang mencatatkan 61 gol dalam 23 laga pertama Serie A dalam 60 tahun terakhir.

Tim asuhan Gasperini tersebut mencatatkan rataan impresif 2,6 gol per laga di Serie A musim ini, jumlah tersebut jauh melebihi rataan liga yang hanya 1,45 gol per laga (sampai Atalanta bermain).

Tim terakhir yang mampu mencatatkan setidaknya 61 gol dari 23 pertandingan pertama Liga Italia adalah Juventus.

Baca juga: Apparel Latihan Baru Timnas Indonesia, Tanpa Logo Garuda di Dada

Bianconeri duduk di puncak Liga Italia pada 20 Maret 1960 dengan mencetak 61 gol dan kebobolan 18.

Lini depan tim Juventus itu memang sangar dengan diperkuat nama-nama legenda seperti Omar Sivori dan John Charles.

Mereka mengoleksi 38 poin dari 23 laga (ketika itu, kemenangan dihadiahi dengan dua poin dan tidak tiga seperti sekarang).

Juventus pada akhirnya menjadi juara Serie A pada akhir musim 1959-1960 tersebut dan mencatatkan scudetti ke-11 mereka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com