Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Merasa Tak Berdaya, Klub-klub Liga Inggris Ingin Ubah Jendela Transfer Musim Panas

Kompas.com - 06/02/2020, 19:00 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Klub-klub Liga Inggris akan mereview ulang eksperimen di mana mereka memajukan tenggat batas transfer musim panas sehingga tutup sebelum musim Premier League bergulir.

Bursa transfer klub-klub Liga Inggris tutup lebih awal pada pertengahan Agustus, sehari sebelum Premier League bergulir, selama dua musim terakhir.

Hal ini merupakan permintaan klub-klub peserta Premier League karena para manjer menilai rumor transfer dan perpindahan pemain saat kompetisi bergulir banyak mengganggu stabilitas klub.

Baca juga: Rapor Debut Bruno Fernandes, Calon Jenderal Lapangan Tengah Man United

Akan tetapi, langkah ini tak diikuti oleh klub-klub lain di Eropa daratan sehingga kubu-kubu Premier League merasa rentan terhadap tawaran untuk salah satu pemain mereka.

Apalagi, mereka tak akan punya kesempatan untuk menambal kepergian pemain tersebut hingga bursa transfer musim dingin.

Perwakilan ke-20 klub Premier League akan bertemu pada Kamis (6/2/2020) untuk membicarakan isu ini, terutama mengembalikan tenggat transfer ke jadwal awal.

Salah satu opsi lain yang akan dibahas adalah kemungkinan bursa transfer terbagi kedua sehingga perpindahan pemain domestik akan tutup sebelum musim bergulir sementara transfer internasional akan tetap bergulir.

Baca juga: Cristiano Ronaldo Sang Supercannoniere dan Kisah 27 Gol Pada 30 Menit Terakhir

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, pernah mengatakan kalau ide untuk memajukan jendela transfer ini "tak masuk akal" apabila tak diikuti oleh negara-negara lain.

"Saya tak peduli kapan bursa tutup, asalkan tutupnya berbarengan," tutur Klopp pada awal musim ini seperti dikutip dari BBC.

"Idenya bagus tetapi hanya Inggris yang melakukan ini. Hal tersebut tak masuk akal. Ide bagus yang sayangnya ga berhasil."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com