Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nantes Vs PSG, Tuchel Akui Tak Mudah Kalahkan Tuan Rumah

Kompas.com - 05/02/2020, 08:36 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Thomas Tuchel mengakui bahwa timnya kesulitan meraih kemenangan pada laga Nantes vs PSG

Pasukan Thomas Tuchel berhasil memenangi laga pekan ke-23 Ligue 1 - kompetisi kasta teratas Liga Perancis - antara Nantes vs PSG.

Duel Nantes vs PSG yang digelar di Stade de la Beaujoire, Rabu (5/2/2020) dini hari WIB, berakhir dengan kemenangan 1-2.

Dua gol Les Parisiens - julukan PSG - dicetak oleh Mauro Icardi pada menit ke-29 dan Thilo Kehrer menit ke-57.

Adapun, satu-satunya gol balasan Nantes dicetak oleh Moses Simon pada menit ke-68.

Baca juga: Nantes Vs PSG, Les Parisiens Menang Lagi

Meski mampu mengamankan tiga angka dalam lawatan ke markas Nantes, Thomas Tuchel selaku pelatih PSG, menyebut kemenangan tersebut diraih dengan cara yang tidak mudah.

"Itu adalah kemenangan yang sulit karena satu jam terakhir dalam pertandingan tersebut sangatlah rumit," kata Tuchel, seperti dilansir dari situs resmi PSG.

"Namun, secara keseluruhan, permainan kami sangat bagus," ungkap Tuchel menambahkan.

Tuchel menambahkan, timnya bermain sangat bagus pada babak pertama hingga pertengahan babak kedua.

Akan tetapi, pada 20 menit terakhir, para pemain PSG kerap membuat kesalahan yang bisa dimanfaatkan lawan.

"Saya sangat menyukai permainan kami pada 70 menit pertama. Namun, pada 20 menit terakhir, kami kerap membuat kesalahan," ujar Tuchel.

"Kami sedikit kurang beruntung karena ada beberapa peluang yang seharusnya menjadi gol, tapi itu tidak terjadi. Sejujurnya, saya sangat senang dengan hasil ini," tutur juru taktik asal Jerman itu lagi.

Baca juga: Nantes Vs PSG, Neymar Cedera Lagi di Hari Ulang Tahunnya

Senada dengan Tuchel, Marco Verratti juga menyebut laga tandang ke markas Nantes merupakan pertandingan yang sulit.

"Kami tahu itu akan menjadi pertandingan yang sulit. Anda tidak pernah mendapatkan kemenangan mudah di markas Nantes," kata Verratti.

"Mereka adalah tim bagus dan sedang mengalami musim yang baik. Namun, kami bisa mengontrol pertandingan dan mencetak dua gol," ujar gelandang asal Italia tersebut.

Kemenangan atas Nantes membuat PSG mencatatkan empat kemenangan beruntun di kompetisi Ligue 1 Perancis.

Les Parisiens saat ini kokoh di puncak klasemen Ligue 1 dengan koleksi 58 poin dari 23 pertandingan.

PSG unggul 15 angka dari tim peringkat dua, Olympique Marseille, yang baru memainkan 22 laga.

Seusai laga Nantes vs PSG, tim raksasa Perancis itu akan berhadapan dengan Lyon pada Senin (10/2/2020).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com