Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tottenham Vs Norwich, 2 Pemain Spurs Beri Dukungan kepada Mourinho

Kompas.com - 23/01/2020, 19:57 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber Goal

KOMPAS.com - Son Heung-min dan Hugo Lloris memberi dukungan kepada pelatih Jose Mourinho seusai Tottenham Hotspur meraih kemenangan penting atas Norwich City.

Duel Tottenham vs Norwich di Tottenham Hotspur Stadium, Kamis (23/1/2020) dini hari WIB, berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan tim tuan rumah.

Dua gol Spurs, sebutan Tottenham, dicetak oleh Dele Alli pada menit ke-38 dan Son Heung-min menit ke-79.

Adapun gol Norwich dipersembahkan oleh Teemu Pukki pada menit ke-70.

Baca juga: Mourinho Tidak Senang dengan Antonio Conte Soal Transfer Eriksen

Kemenangan atas Norwich terasa sangat penting di tengah rumor memanasnya ruang ganti Tottenham.

Sebelum laga kontra Norwich, situasi ruang ganti Spurs dilaporkan memanas karena sejumlah pemain senior mempertanyakan taktik yang diterapkan oleh pelatih Jose Mourinho.

Kabar ini lantas dibantah oleh Son dan Lloris seusai laga kontra Norwich.

"Semua orang bahagia dan bekerja dengan bagus. Kami adalah sebuah grup yang selalu positif," kata Son, dikutip dari laman Goal.

"Pastinya kami ingin hasil yang lebih baik lagi karena kami membutuhkan poin. Namun, saat ini kami benar-benar merasa bahagia," tambah winger asal Korea Selatan tersebut.

Baca juga: Hasil Tottenham Vs Norwich, The Lilywhites Raup Poin Penuh

Senada dengan Son, Lloris juga menyatakan bahwa kondisi ruang ganti Tottenham baik-baik saja.

"Atmosfer sangat luar biasa. Saya bisa mengatakan bahwa semua pemain siap berjuang untuk manajer baru dan stafnya," kata Lloris.

Selain memastikan bahwa ruang ganti Spurs dalam keadaan baik-baik saja, Lloris yang baru saja sembuh dari cedera patah tangan juga memuji sosok Mourinho.

Baca juga: Mourinho Tidak Senang dengan Antonio Conte Soal Transfer Eriksen

"Jose Mourinho adalah salah satu manajer terbaik di dunia dan tersukses dalam kurun waktu 20 tahun terakhir," ujar Lloris.

"Tidak mudah datang di tengah musim, tetapi dia memiliki kesempatan yang bagus bersama kami," kata Lloris.

Kemenangan atas Norwich membuat Tottenham mengakhiri tren buruk tidak pernah menang dalam empat pertandingan terakhir di Liga Inggris.

Tambahan tiga angka seusai menekuk Norwich membawa Spurs mendekat ke posisi empat besar.

Tottenham kini berada di peringkat keenam klasemen Liga Inggris dengan koleksi 34 poin dari 24 laga, terpaut enam angka dari Chelsea yang berada di peringkat keempat.

 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com