Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lalenok vs PSM Makassar, Ferdinand Sinaga Hattrick, Juku Eja Menang 4-1

Kompas.com - 22/01/2020, 16:40 WIB
Mochamad Sadheli ,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Wakil Indonesia di pentas Piala AFC, PSM Makassar, berhasil meraih kemenangan pada leg pertama kontra Lalenok United.

Laga Lalenok United vs PSM Makassar yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, berakhir dengan skor 1-4 untuk kemenangan Juku Eja, julukan PSM.

Penyerang Ferdinand Sinaga keluar sebagai pahlawan setelah membuat tiga gol alias hattrick pada menit ke-12, 69, dan 72.

Gol-gol Ferdinand Sinaga tak lepas dari assist Leo Guntara (69') dan Irsyad Maulana (72').

Baca juga: Ezra Walian Tak Bisa Bela PSM di Piala AFC 2020, Faktor WNI Lagi?

Satu gol Juku Eja lainnya disumbangkan oleh Giancarlo Lopes Rodrigues pada menit ke-41.

Sementara itu, satu biji gol wakil Timor Leste, Lalenok United, dicetak oleh Daniel Adade pada menit ke-2.

Laga Lalenok vs PSM Makassar tersebut sempat diwarnai insiden kartu merah.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

. Full Time Lalenok United FC 1 - 4 PSM Makassar Menang meyakinkan atas tim Timor Leste. Pasukan Ramang di atas angin. #EwakoPSM #LalenokvPSM #AFCCup2020

Sebuah kiriman dibagikan oleh PSM Makassar (@psm_makassar) pada 22 Jan 2020 jam 1:31 PST

Kiper Lalenok, Nathaniel Agbozo, mendapat kartu merah pada babak pertama, tepatnya menit ke-24.

Baca juga: Lalenok United Vs PSM Makassar, Zulkifli Nilai Timnya Diuntungkan

Berkat hasil ini, PSM Makassar memiliki kans besar untuk menemani Bali United di ajang Piala AFC.

PSM Makassar melangkah ke Piala AFC berkat statusnya sebagai juara Piala Indonesia 2019.

Adapun leg kedua, PSM Makassar akan menjamu Lalenok United di Stadion Pakansari, Bogor, pada Rabu (29/1/2020).

Andai kembali meraih kemenangan, skuad Bojan Hodak akan langsung bergabung ke Grup H Zona ASEAN.

Baca juga: Lalenok United Vs PSM, Juku Eja Bertolak ke Bali Sore Ini

Tiga klub dari negara-negara serumpun sudah menunggu.

Di antaranya Tampines Rovers (Singapura), Kaya FC (Filipina), dan Shan United (Myanmar) atau Ayeyawady FC (Myanmar).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com