Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lazio Vs Sampdoria - Cetak 3 Gol, Immobile Dekati Rekor Lionel Messi

Kompas.com - 19/01/2020, 05:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber Opta Paolo

KOMPAS.com - Penyerang Lazio, Ciro Immobile, sukses mendekati rekor mega bintang sepak bola, Lionel Messi.

Catatan tersebut lahir seusai Immobile sukses membukukan hat-trick pada lanjutan pekan ke-20 Serie A, kasta tertinggi Liga Italia kontra Sampdoria.

Laga Lazio vs Sampdoria yang digelar di Stadion Olimpico, Sabtu (18/1/2020) malam WIB, itu berakhir dengan skor 5-1 untuk kemenangan tim tuan rumah.

Lima gol Biancocelesti, julukan Lazio, tercipta melalui aksi Felipe Caicedo (7'), Bartolomeu Jacinto Quissanga (54'), dan hat-trick Ciro Immobile (17'-penalti), (20'), (65-penalti).

Adapun gol semata wayang Sampdoria mampu dibukakan oleh Karol Linetty (70').

Baca juga: Lazio Vs Sampdoria, Hattrick Immobile Menangkan I Biancocelesti

Selain mampu membawa kemenangan bagi timnya, tiga gol sumbangan Immobile sekaligus menorehkan rekor pribadi pemain berkebangsaan Italia tersebut.

Dilansir dari statistik Opta, penyerang kelahiran Naples tersebut telah 18 kali membukukan dua gol atau lebih dalam satu laga.

Immobile hanya terpaut tiga dari mega bintang Barcelona, Lionel Messi, yang telah mencatatkan catatan serupa dalam 21 pertandingan.

Baca juga: Lazio Vs Napoli, Gol ke-20 Ciro Immobile Bawa Lazio Cetak Sejarah

Selain itu, torehan tiga gol pada laga kontra Sampdoria juga sukses menmpertegas posisi Immobile di daftar top skor Liga Italia.

Hingga pekan ke-20, pemain berusia 29 tahun itu telah membukukan 23 gol.

Dirinya unggul sembilan gol dari Cristiano Ronaldo dan Romelu Lukaku yang sama-sama telah mengumpulkan 14 gol.

Immobile belum pernah setajam ini sejak bergabung bersama Lazio pada awal musim 2016-2017.

Torehan golnya musim ini saja sudah jauh melebihi catatan gol pada musim sebelum ini.

Sepanjang gelaran Liga Italia musim 2018-2019, Immobile hanya mampu mencatatkan 15 gol dari 36 penampilan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Opta Paolo
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com