Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lapangan Wibawa Mukti Dikritik Shin Tae-yong, PSSI Berencana Pindahkan Latihan

Kompas.com - 14/01/2020, 07:00 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber Antara

KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, angkat bicara soal kualitas lapangan di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, yang dijadikan latihan perdana timnas U19 Indonesia.

Timnas U19 Indonesia memulai latihan perdana plus seleksi di Stadion Wibawa Mukti, Senin (13/1/2020).

Dari 59 pemain yang dipanggil, ada 51 nama yang ikut serta. Dua pemain, yakni Jack Brown dan Braif Fatari, akan menyusul.

Sementara enam pemain lainnya, Rizky Muhammad, Brylian Aldama, David Maulana, Fajar Fatur, Bagus Kaffa dan Andre Oktaviansyah, masih mengikuti masih mengikuti progam Garuda Select jilid 2 di Italia.

Keenam pemain ini akan diseleksi secara terpisah di Negeri Pizza.

Baca juga: Shin Tae-yong Masih Ingin Melatih Korsel Setelah Piala Dunia, tetapi...

Seusai digelar latihan perdana, Shin Tae-yong berkomentar tentang kualitas lapangan di Stadion Wibawa Mukti.

"Kalau dari luar, kondisi lapangan kelihatan baik. Namun ternyata tidak begitu bagus," ucap Shin, dilansir Antara.

Menurut juru taktik asal Korea Selatan itu, situasi lapangan yang tidak ideal membuat para pemain rentan mengalami cedera.

"Jadi para pemain harus berhat-hati berlatih di sini," ucap pelatih Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu.

Rencana pindah lapangan

Menanggapi hal itu, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengatakan bahwa pihaknya akan berdiskusi lebih lanjut dengan Shin Tae-yong.

PSSI tidak menutup kemungkinan pindah latihan jika Wibawa Mukti memang tidak layak digunakan latihan atau pun seleksi.

"Ada beberapa lapangan yang bisa dipakai untuk latihan. Namun, kami akan berdiskusi terlebih dulu dengan Shin," kata pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.

Baca juga: Latihan Perdana Timnas U19 Indonesia, Semua Pelatih Hadir

Adapun latihan dan seleksi ini merupakan rangkaian persiapan timnas U19 Indonesia menyambut beberapa turnamen ke depan.

Pada tahun ini, timnas U19 akan mengikuti Piala AFF U19, yang bakal berlangsung di Indonesia tetapi waktu belum ditentukan, dan Piala Asia U19 di Uzbekistan, 14-31 Oktober mendatang.

Pada 2021, timnas U19 diproyeksikan tampil di Piala DUnia U20. Kebetulan, Indonesia menjadi tuan rumah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com