Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Menentukan Gradien Garis Lurus dari Grafik

Kompas.com - 15/01/2022, 10:04 WIB
Silmi Nurul Utami

Penulis


KOMPAS.com – Suatu garis lurus tidak hanya digambar lurus secara horizontal ataupun vertikal. Garis lurus bisa digambar miring sesuai dengan persamaannya.

Dalam ilmu matematika, gradien adalah kemiringan suatu garis lurus. Dilansir dari BBC, pada diagram kartesius gradien bisa menanjak dari kiri ke kanan atau menurun dari kanan ke kiri. nilainya juga bisa positif ataupun negatif, tidak hanya harus bilangan bulat.

Dilansir dari Cuemath, gradien dilambangkan dengan m dan dapat dihitung secara geometris untuk setiap dua titik (x1, y1) (x2, y2) pada suatu garis. Berikut adalah cara menentukan gradien garis lurus dari grafik!

Baca juga: Persamaan Linear Dua Variabel

Misalkan, suatu garis lurus pada koordinat kartesius memiliki grafik sebagai berikut:

Garis lurus yang memiliki gradien dalam koordinat kartesianKompas.com/SILMI NURUL UTAMI Garis lurus yang memiliki gradien dalam koordinat kartesian

Pada gambar terlihat bahwa garis tersebut melewati dua buah titik koordinat, yaitu pada titik (4, 0) dan titik (0, 3). Dilansir dari Math is Fun, cara menghitung gradien garis adalah membagi perubahan pada sumbu y (Δy) dengan perubahan pada sumbu x (Δx).

Perubahan pada sumbu x dan sumbu y suatu garis dengan gradien dalam kordinat kartesiusKompas.com/SILMI NURUL UTAMI Perubahan pada sumbu x dan sumbu y suatu garis dengan gradien dalam kordinat kartesius

Ingatlah pada sistem koordinat kartesius, titik pertama kali ditentukan pada sumbu x. Baru setelahnya, ditentukan pada sumbu y.

Maka, titik perubahan pada sumbu x disebut dengan (x1, y1). Adapun, titik perubahan pada sumbu y disebut dengan (x2, y2). Sehingga, rumus gradiennya menjadi:

Baca juga: Persamaan Linear Dua Variabel

m= ?y/?x= (y2-y1)/(x2-x1)

Dengan,
m: gradien garis
Δy: perubahan pada sumbu y
Δx: perubahan pada sumbu x
y1: koordinat titik pertama terhadap sumbu y
y2: koordinat titik kedua terhadap sumbu y
x1: koordinat titik pertama terhadap sumbu x
x2: koordinat titik kedua terhadap sumbu x

Dari rumus tersebut, kita dapat menentukan gradien garis lurus pada grafik. Jika garis pada gambar melewati titik (4, 0) dan titik (0, 3), maka gradien garisnya adalah sebagai berikut:

(y2-y1)/(x2-x1)=(3-0)/(0-4)=3/(-4)=-3/4

Sifat gradien garis pada grafik

Gradien garis yang ditentukan dari grafik juga memiliki sifat khusus. Ketika garis pada grafik menanjak dari kiri ke kanan, maka gradien garisnya pasti bernilai positif. Adapun, ketika garis pada grafik menurun dari kiri ke kanan, maka gradien garisnya pasti negatif.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Mengenal Kelebihan dan Kekurangan Modus Pada Data Matematika

Mengenal Kelebihan dan Kekurangan Modus Pada Data Matematika

Skola
Direct and Indirect Speech dalam Bahasa Inggris

Direct and Indirect Speech dalam Bahasa Inggris

Skola
4 Unsur Pembentuk Kepribadian

4 Unsur Pembentuk Kepribadian

Skola
3 Jenis Wewenang Menurut Max Weber

3 Jenis Wewenang Menurut Max Weber

Skola
Perbedaan Stratifikasi Sosial dan Diferensiasi Sosial

Perbedaan Stratifikasi Sosial dan Diferensiasi Sosial

Skola
Mengenal Kelebihan dan Kekurangan Median atau Nilai Tengah

Mengenal Kelebihan dan Kekurangan Median atau Nilai Tengah

Skola
Mengenal Kelebihan dan Kekurangan Mean atau Rata-rata

Mengenal Kelebihan dan Kekurangan Mean atau Rata-rata

Skola
Komunikasi Verbal: Pengertian dan Contohnya

Komunikasi Verbal: Pengertian dan Contohnya

Skola
5 Perbedaan Utang dan Piutang dalam Akuntansi

5 Perbedaan Utang dan Piutang dalam Akuntansi

Skola
Definisi Konflik Sosial dan Contohnya

Definisi Konflik Sosial dan Contohnya

Skola
Kerangka Surat Lamaran Pekerjaan yang Tepat

Kerangka Surat Lamaran Pekerjaan yang Tepat

Skola
Serat Wulangreh Pupuh Durma

Serat Wulangreh Pupuh Durma

Skola
Kerajaan Islam di Sumatera yang Masih Berdiri

Kerajaan Islam di Sumatera yang Masih Berdiri

Skola
Patrape Nggawa Basa Jawa

Patrape Nggawa Basa Jawa

Skola
Langkah-langkah Memainkan Alat Musik Tradisional

Langkah-langkah Memainkan Alat Musik Tradisional

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com