Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Geragih: Pengertian dan Contoh Tumbuhannya

Kompas.com - 12/01/2022, 18:06 WIB
Silmi Nurul Utami

Penulis


KOMPAS.com – Tumbuhan dapat memiliki berbagai cara untuk melakukan perkembangbiakan, salah satunya adalah geragih. Apa itu geragih dan tumbuhan apa saja yang berkembang biak secara geragih? Untuk mengetahuinya, simaklah penjelasan berikut ini!

Pengertian geragih

Geragih sering disebut sebagai stolon, atau dalam bahasa Inggris disebut sebagai runner yang berarti pelari. Dinamakan seperti itu, karena batangnya terlihat menjauhi tumbuhan induknya seperti sedang berlari menjauh.

Geragih adalah salah satu jenis perkembangbiakan vegetatif secara alami. Artinya, geragih adalah cara tumbuhan untuk berkembangbiak tanpa melalui kawin (secara aseksual) yang terjadi tanpa bantuan manusia.

Baca juga: Perbedaan Perkembangan Vegetatif Alami dan Buatan

Geragih muncul pada pangkal tanaman yang akan berkembang biak. Dilansir dari Encyclopedia Britannica, geragih adalah batang tumbuhan yang tumbuh secara horizontal (ke samping) di atas permukaan tanah.

Geragih terbentuk dari batang yang tipis, memanjang, dan memiliki simpul-simpul layaknya buku-buku jari manusia. Simpul-simpul geragih disebut dengan nodus.

Nodus stolon tersebut kemudian menumbuhkan akar adventif. Dilansir dari Oxford Academic, akar adventif adalah akar yang muncul pada tempat tidak normal yaitu dari jaringan non akar yang diproduksi selama perkembangan tanaman.

Dilansir dari Bionity, akar kemudian menghasilkan hormon yang memilai pertumbuhan tunas dan daun. Tunas kemudian membentuk batang tanaman yang tumbuh tegak lurus dengan geragih dan membentuk tanaman baru yang persis seperti tanaman induknya.

Baca juga: Apa yang Dimaksud dengan Perkembangbiakan Vegetatif Alami?

Tanaman baru ini dapat menumbuhkan geragih yang lain hingga memenjang menjadi banyak tanaman. Tanaman baru hasil perkembangbiakan vegetatif ini tetap bisa bertahan hidup walau geragih di potong karena memiliki akarnya sendiri.

Contoh tumbuhan dengan geragih

Berikut adalah beberapa contoh tumbuhan yang berkembangbiak dengan cara geragih:

  • Arbei
  • Stroberi
  • Kentang
  • Antanan
  • Semanggi
  • Rumput teki
  • Eceng Gondok

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Sifat-sifat Kebudayaan beserta Contohnya

Sifat-sifat Kebudayaan beserta Contohnya

Skola
5 Cara Penerapan Ragam Hias pada Bahan Tekstil

5 Cara Penerapan Ragam Hias pada Bahan Tekstil

Skola
Mengenal 4 Jenis Seni Grafis

Mengenal 4 Jenis Seni Grafis

Skola
Mengenal 5 Tema dalam Seni Lukis

Mengenal 5 Tema dalam Seni Lukis

Skola
Faktor Risiko, Diagnosis, dan Pencegahan Kleptomania

Faktor Risiko, Diagnosis, dan Pencegahan Kleptomania

Skola
Pengertian, Gejala, Penyebab dari Kleptomania

Pengertian, Gejala, Penyebab dari Kleptomania

Skola
Pengertian dan Gejala Cairan Paru-paru atau Efusi Pleura

Pengertian dan Gejala Cairan Paru-paru atau Efusi Pleura

Skola
Model Komunikasi Newcomb: Asumsi dan Contohnya

Model Komunikasi Newcomb: Asumsi dan Contohnya

Skola
Apa yang Dimaksud dengan Anak Mandiri?

Apa yang Dimaksud dengan Anak Mandiri?

Skola
Bagaimana Cara Menghargai Pekerjaan Seseorang?

Bagaimana Cara Menghargai Pekerjaan Seseorang?

Skola
5 Manfaat Debat yang Harus Kamu Ketahui

5 Manfaat Debat yang Harus Kamu Ketahui

Skola
Mengenal 5 Bahaya Penyalahgunan Narkoba

Mengenal 5 Bahaya Penyalahgunan Narkoba

Skola
Isi Serat Wulangreh Pupuh Dhandhanggula

Isi Serat Wulangreh Pupuh Dhandhanggula

Skola
30 Contoh Penggunaan Gerund dalam Kalimat Bahasa Inggris

30 Contoh Penggunaan Gerund dalam Kalimat Bahasa Inggris

Skola
Makna Serat Wulangreh Pupuh Pangkur

Makna Serat Wulangreh Pupuh Pangkur

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com