Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Makna Asosiatif Beserta Contoh Kalimatnya

Kompas.com - 16/04/2021, 16:10 WIB
Silmi Nurul Utami,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

Sumber Thought Co

KOMPAS.com - Pernahkah kamu mendengar televisi memberitakan perebutan kursi pemerintahan pada saat pemilu Presiden?

Apakah calon Presiden benar-benar memperebutkan sebuah kursi untuk duduk? Tentau saja tidak, makna kursi dalam kalimat pemberitaan tersebut bukanlah tempat duduk namun kedudukan dalam pemerintahan.

Penggunaan kata kursi untuk mewakili kedudukan merupakan salah satu makna asosiatif.

Dilansir dari Thought Co, makna asosiatif adalah makna kiasan di luar makna asli dari kata atau frasa tersebut. Walau merupakan makna kiasa, makna asosiatif tidak jauh dari konotasi kata itu tersebut.

Contoh kalimat asosiatif 

Untuk lebih memahaminya, berikut adalah contoh kalimat bermakna asosiatif:

  • Ditutupnya penerbangan internasional akibat pandemi Covid-19 menyebabkan banyak pengusaha di bidang pariwisata gulung tikar

Dalam kalimat tersebut, pengusaha pariwisata tidak menggulung tikar secara harfiah. Gulung tikar dalam kalimat tersebut memiliki makna assosiatif, yang berarti menutup usaha. Sehingga kalimat tersebut bermakna bahwa pengusaha bidang pariwisata banyak yang menutup usahanya akibat pandemi Covid-19.

Baca juga: Contoh Teks Pidato Perpisahan Kelas 6 SD

  • Antrian warga yang akan mendapat bantuan langsung tunai mengular hingga ke halaman kantor kecamatan

Kata mengular dalam kalimat tersebut memiliki makna asosiatif yaitu barisan antrian warga yang panjang juga berbelok seperti tubuh ular.

  • Aku dan adikku bagai pinang dibelah dua walaupun perbedaan umur kami cukup jauh

Frasa pinang dibelah dua dalam kalimat tersebut memiliki makna sangat mirip.

  • Dalam era modern ini, bisnis mobil listrik semakin menggurita di seluruh dunia

Kata menggurita dalam kalimat tersebut bukan bermakna hewan gurita, melainkan bisnis yang semakin banyak cabang dan semakin kuat seperti tentakel gurita.

  • Artis tersebut memutuskan untuk menyeret kasusnya ke meja hijau

Kata menyeret dan meja hijau dari kalimat tersebut memiliki makna asosiatif. Menyeret dalam kalimat tersebut bukan menarik fisik secara paksa, melainkan membawa kasus tersebut. Sedangkan meja hijau merujuk pada meja pengadilan, diasosiasikan dengan warna hijau karena dulunya pengadilan sering memakai taplak meja berwarna hijau.

  • Kita harus hidup mandiri dan jangan menjadi parasit bagi orang lain

Kata parasit bukan berarti kita yang berubah menjadi hewan parasit. Namun parasit berarti hidup dengan merugikan orang lain, seperti sifat parasit yang membawa penyakit.

  • Rencana jahatnya tidak berhasil dan malah menjadi senjata makan tuan

Frasa senjata makan tuan pada kalimat tersebut berarti senjata yang menyerang balik pada tuannya. Sehingga kalimat bisa dimaknai dengan rencana jahatnya tidak berhasil dan malah berbalik pada dirinya sendiri.

Baca juga: Perbedaan Teks Anekdot dan Teks Eksposisi

  • Hakim dilarang menerima amplop dari peserta pengadilan

Makna kata amplop pada kalimat tersebut bukanlah kertas amplop, namun amplop berarti uang atau sogokan dalam bentuk apapun.

  • Pelaku terlibat dalam pencucian uang hasil korupsi yang berkedok yayasan amal

Kata pencucian dan berkedok dalam kelimat tersebut memiliki makna asosiatif. Pencucian uang bukan berarti mencuci uang seperti mencuci baju, melainkan membuat uang yang bersumber dari tindak kriminal menjadi terlihat seperti uang biasa bersumber legal. Sedangkan berkedok memiliki makna seolah-olah atau berpura-pura.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Sifat-sifat Kebudayaan beserta Contohnya

Sifat-sifat Kebudayaan beserta Contohnya

Skola
5 Cara Penerapan Ragam Hias pada Bahan Tekstil

5 Cara Penerapan Ragam Hias pada Bahan Tekstil

Skola
Mengenal 4 Jenis Seni Grafis

Mengenal 4 Jenis Seni Grafis

Skola
Mengenal 5 Tema dalam Seni Lukis

Mengenal 5 Tema dalam Seni Lukis

Skola
Faktor Risiko, Diagnosis, dan Pencegahan Kleptomania

Faktor Risiko, Diagnosis, dan Pencegahan Kleptomania

Skola
Pengertian, Gejala, Penyebab dari Kleptomania

Pengertian, Gejala, Penyebab dari Kleptomania

Skola
Pengertian dan Gejala Cairan Paru-paru atau Efusi Pleura

Pengertian dan Gejala Cairan Paru-paru atau Efusi Pleura

Skola
Model Komunikasi Newcomb: Asumsi dan Contohnya

Model Komunikasi Newcomb: Asumsi dan Contohnya

Skola
Apa yang Dimaksud dengan Anak Mandiri?

Apa yang Dimaksud dengan Anak Mandiri?

Skola
Bagaimana Cara Menghargai Pekerjaan Seseorang?

Bagaimana Cara Menghargai Pekerjaan Seseorang?

Skola
5 Manfaat Debat yang Harus Kamu Ketahui

5 Manfaat Debat yang Harus Kamu Ketahui

Skola
Mengenal 5 Bahaya Penyalahgunan Narkoba

Mengenal 5 Bahaya Penyalahgunan Narkoba

Skola
Isi Serat Wulangreh Pupuh Dhandhanggula

Isi Serat Wulangreh Pupuh Dhandhanggula

Skola
30 Contoh Penggunaan Gerund dalam Kalimat Bahasa Inggris

30 Contoh Penggunaan Gerund dalam Kalimat Bahasa Inggris

Skola
Makna Serat Wulangreh Pupuh Pangkur

Makna Serat Wulangreh Pupuh Pangkur

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com