Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Contoh Teks Eksposisi Singkat dan Strukturnya

Kompas.com - Diperbarui 10/10/2022, 17:00 WIB
Rosy Dewi Arianti Saptoyo,
Arum Sutrisni Putri

Tim Redaksi

Sumber KBBI

KOMPAS.com - Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, eksposisi diartikan sebagai uraian (paparan) yang bertujuan menjelasskan maksud dan tujuan (misalnya suatau karangan). 

Dalam sastra, ekposisi sebagai bagian awal karya sastra yang berisi keterangan tentang tokoh dan latar, maupun paparan. 

Sementara, dilansir buku Teks dalam Kajian Struktur dan Kebahasaan (2018) oleh Taufiqur Rahman, teks eksposisi adalah teks yang menjelaskan atau memaparkan sebuah informasi. 

Teks eksposisi menjadi jenis teks yang memberi informasi, identifikasi, dan keterangan sejelas-jelasnya mengenai obyek. Tanpa memaksa orang lain untuk menyakini gagasan yang disampaikan penulis. 

Penulis menyajikan fakta dan gagasan dengan baik dan mudah dipahami pembaca.

Teks ini lebih menitikberatkan pada penjelasan hakikat suatu hal, menerangkan proses pertalian suatu hal dengan hal lainnya.

Baca juga: Teks Eksposisi Berita: Pengertian dan Contohnya

Dalam Keterampilan Menulis (2016) karya H. Dalman, teks eksposisi adalah karangan yang menjelaskan atau memaparkan pendapat, gagasan, keyakinan yang memerlukan fakta yang diperkuat angka, statistik, peta dan grafis, tetapi tidak bersifat memengaruhi pembaca.

Struktur dalam teks eksposisi terdiri atas tesis, argumentasi, dan reinterasi. Berikut penjelasannya:

  • Tesis

Tesis merupakan pernyataan pendapat. Biasanya berisi teori yang akan diperkuat oleh argumen. Pada bagian ini penulis menyampaikan sudut pandang tentang masalah yang dibahas.

  • Argumentasi

Argumentasi adalah bukti atau alasan untuk memperkuat pernyataan dalam tesis. Argumentasi dapat berupa pertanyaan umum atau data hasil penelitian, pernyataan para ahli, maupun fakta-fakta berdasarkan referensi yang bisa dipercaya.

  • Reinterasi

Reinterasi merupakan disebut pernyataan atau penegasan ulang pendapat. Bagian ini berisi penegasan ulang pendapat. Penegasan ulang biasa berada di bagian akhir teks.

Baca juga: Teks Eksposisi Perbandingan: Pengertian dan Contohnya

Untuk lebih memahami apa itu teks eksposisi, berikut empat contoh teks eksposisi beserta strukturnya: 

Contoh 1

(Tesis) Transparansi pemerintah dalam membuat peraturan perlu ditinjau ulang.

(Argumentasi) Menteri Kelautan dan Perikanan, Edhy Prabowo mencabut larangan ekspor benih lobser. Peraturan tersebut menimbulkan banyak kecaman publik karena pasar perdagangan lobster rata-rata dipegang kaum elite. Rupanya kecurigaan publik terbukti. Edhy ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait kasus ekspor benih lobster pada 25 November 2020.

(Reinterasi) Melalui kasus ini, transparansi terkait peraturan yang ditetapkan pemerintah secara sewenang-wenang perlu diawasi dengan ketat.

Baca juga: Teks Eksposisi Analisis: Pengertian dan Contohnya

Halaman:
Sumber KBBI
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Direct and Indirect Speech dalam Bahasa Inggris

Direct and Indirect Speech dalam Bahasa Inggris

Skola
4 Unsur Pembentuk Kepribadian

4 Unsur Pembentuk Kepribadian

Skola
3 Jenis Wewenang Menurut Max Weber

3 Jenis Wewenang Menurut Max Weber

Skola
Perbedaan Stratifikasi Sosial dan Diferensiasi Sosial

Perbedaan Stratifikasi Sosial dan Diferensiasi Sosial

Skola
Mengenal Kelebihan dan Kekurangan Median atau Nilai Tengah

Mengenal Kelebihan dan Kekurangan Median atau Nilai Tengah

Skola
Mengenal Kelebihan dan Kekurangan Mean atau Rata-rata

Mengenal Kelebihan dan Kekurangan Mean atau Rata-rata

Skola
Komunikasi Verbal: Pengertian dan Contohnya

Komunikasi Verbal: Pengertian dan Contohnya

Skola
5 Perbedaan Utang dan Piutang dalam Akuntansi

5 Perbedaan Utang dan Piutang dalam Akuntansi

Skola
Definisi Konflik Sosial dan Contohnya

Definisi Konflik Sosial dan Contohnya

Skola
Kerangka Surat Lamaran Pekerjaan yang Tepat

Kerangka Surat Lamaran Pekerjaan yang Tepat

Skola
Serat Wulangreh Pupuh Durma

Serat Wulangreh Pupuh Durma

Skola
Kerajaan Islam di Sumatera yang Masih Berdiri

Kerajaan Islam di Sumatera yang Masih Berdiri

Skola
Patrape Nggawa Basa Jawa

Patrape Nggawa Basa Jawa

Skola
Langkah-langkah Memainkan Alat Musik Tradisional

Langkah-langkah Memainkan Alat Musik Tradisional

Skola
15 Contoh Kalimat Menggunakan Who, Whom, dan Whose

15 Contoh Kalimat Menggunakan Who, Whom, dan Whose

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com