Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengertian Teks Prosedur dan Contohnya

Kompas.com - Diperbarui 10/02/2022, 16:36 WIB
Nibras Nada Nailufar

Penulis

KOMPAS.com - Dalam kesehrian kita, pasti banyak melakukan hal-hal tertentu, seperti memasak, menggunakan kompor, merakit kipas angin, membereskan tempat tidur. 

Untuk melakukan langkah-langkah, biasanya seseorang akan memiliki buku panduan. Buku panduan atau disebut teks prosedur

Teks prosedur adalah teks yang menjelaskan sebuah proses dalam mengoperasikan, membuat, atau melakukan sesuatu. 

Fungsi dari teks prosedur yaitu menjelaskan hal-hal agar seseorang yang belum mengetahui atau menguasainya bisa berhasil melakukannya. 

Teks prosedur bisa berbentuk cara, resep, tutorial, panduan, langkah-langkah, tips, dan trik.

Baca juga: Cara Menulis Teks Prosedur Bahasa Inggris Sederhana

Isi teks prosedur

Perbedaan utama teks prosedur dengan teks lainnya ada pada struktur dan isinya. Isi teks prosedur biasanya terbagi menjadi dua yakni:

  • Pernyataan umum

Pernyataan umum adalah penjelasan yang harus disampaikan di awal. Pernyataan umum bisa berupa penjelasan mengenai kegiatan, hal, maupun benda yang akan dijelaskan.

Bisa juga berupa pertanyaan, maupun ajakan yang meyakinkan pembaca untuk mencobanya.

susu kunyit ala Chef Shangri-La Hotel Jakarta, Rizky Wijatmokodok. Shangri-La Hotel Jakarta susu kunyit ala Chef Shangri-La Hotel Jakarta, Rizky Wijatmoko

  • Tahapan

Setelah itu ada tahapan. Tahapan yang terkandung dalam teks prosedur biasanya dibuat menjadi poin-poin yang bernomor. Tujuannya agar terurut dan mudah dibaca sambil dipraktekkan.

Tahapan dalam teks prosedur biasanya berbentuk kalimat perintah. Selain itu bahasanya juga harus jelas, ringkas, dan tidak bertele-tele.

Baca juga: Kaidah Kebahasaan Teks Prosedur Kompleks

Contoh tes prosedur

Simak contoh teks prosedur yang baik di bawah ini!

Cara Bikin Susu Kunyit Madu, Minuman Sehat di Pagi Hari

JAKARTA.KOMPAS.com - Saat memulai hari paling nikmat menyesap secangkir minuman hangat. Apalagi kalau minuman tersebut bisa baik untuk daya tahan tubuh.

Kamu bisa mencoba membuat susu kunyit, minuman sehat yang praktis.

Resep susu kunyit didemonstrasikan oleh Chef Shangri-La Hotel Jakarta, Rizky Wijatmoko pada sesi #MasakdiRumahAja melalui siaran langsung pada Instagram @ kompas.travel, Kamis (9/7/2020) pukul 16.30 WIB.

"Minuman ini cocok untuk menambah imun tubuh apalagi pada masa pandemi seperi ini karena terdapat banyak rempah di dalamnya," jelas Rizky.

Berikut resep susu kunyit ala Shangri-La Hotel Jakarta :

Bahan susu kunyit:

  • 500 ml susu segar
  • 250 gram kunyit
  • 100 gram serai
  • 100 gram jahe
  • Madu secukupnya

Cara membuat susu kunyit :

  1. Langkah pertama dalam membuat susu kunyit adalah tumbuk jahe, lalu geprek serai, dan tumbuk bersama kunyitnya.
  2. Selanjutnya buat sari dari rempahnya. Pertama rebus air, kemudian masukkan jahe, kunyit, dan serai. Tunggu sampai mendidih dan sambil diaduk.
  3. Kalau sudah keluar sarinya bisa langsung masukkan susu. Tunggu hingga mendidih dan kemudian saring.
  4. Selanjutnya kamu juga bisa membuat foam susu sendiri. Pertama rebus susu kemudian kocok dengan whiks sampai membentuk foam. Foam yang sudah terbentuk bisa langsung disusun.
  5. Cara penyusunan pertama masukan madu sesuai selera, lalu masukkan susu kunyit lalu masukkan foam susu yang sudah disiapkan.
  6. Madu bisa mengunakan madu apapun yang ada di rumah. Jika sudah, susu kunyit siap diminum dalam kondisi hangat.

Baca juga: Contoh Teks Prosedur Sederhana

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Mengenal 5 Bahaya Penyalahgunan Narkoba

Mengenal 5 Bahaya Penyalahgunan Narkoba

Skola
Isi Serat Wulangreh Pupuh Dhandhanggula

Isi Serat Wulangreh Pupuh Dhandhanggula

Skola
30 Contoh Penggunaan Gerund dalam Kalimat Bahasa Inggris

30 Contoh Penggunaan Gerund dalam Kalimat Bahasa Inggris

Skola
Makna Serat Wulangreh Pupuh Pangkur

Makna Serat Wulangreh Pupuh Pangkur

Skola
Jenis-jenis Kelompok Sosial Tidak Teratur

Jenis-jenis Kelompok Sosial Tidak Teratur

Skola
Serat Wulangreh Pupuh Megatruh

Serat Wulangreh Pupuh Megatruh

Skola
Pengertian Paguyuban beserta Jenis dan Contohnya

Pengertian Paguyuban beserta Jenis dan Contohnya

Skola
Fakta dari Serat Wulangreh

Fakta dari Serat Wulangreh

Skola
4 Faktor Pendorong Interaksi Sosial

4 Faktor Pendorong Interaksi Sosial

Skola
8 Nama Ibu Kota Negara Bagian di Australia

8 Nama Ibu Kota Negara Bagian di Australia

Skola
4 Ciri Negara yang Menganut Asas Kedaulatan Rakyat

4 Ciri Negara yang Menganut Asas Kedaulatan Rakyat

Skola
Apa Itu Dampak Afektif, Kognitif, dan Konatif Komunikasi?

Apa Itu Dampak Afektif, Kognitif, dan Konatif Komunikasi?

Skola
Perbedaan Singkatan dan Akronim, Apa Sajakah Itu?

Perbedaan Singkatan dan Akronim, Apa Sajakah Itu?

Skola
7 Ciri-ciri yang Dimiliki Planet Mars

7 Ciri-ciri yang Dimiliki Planet Mars

Skola
Kelangkaan: Pengertian dan Contohnya

Kelangkaan: Pengertian dan Contohnya

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com