Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fakta-fakta Mastiff Tibet, Salah Satu Anjing Terbesar di Dunia

Kompas.com - 21/11/2021, 13:32 WIB
Lulu Lukyani

Penulis

KOMPAS.com – Dengan tubuh yang besar dan surai yang panjang, anjing mastiff Tibet tampak seperti seekor singa.

Mastiff Tibet merupakan salah satu anjing terbesar di dunia yang selama ribuan tahun dimanfaatkan sebagai penjaga tanah di Tibet.

Hingga saat ini, mastiff Tibet dikenal sebagai jenis anjing dengan insting melindungi yang kuat dan gigih.

Perlu diketahui bahwa mastiff Tibet bukanlah anjing yang cocok untuk orang yang baru memelihara hewan berbulu ini.

Di tangan yang tepat, mastiff Tibet dapat memberikan kesetiaan, pengabdian, dan perlindungan yang mengesankan.

Baca juga: 4 Fakta Anjing Liar Afrika, Hewan Mirip Serigala yang Terancam Punah

Fakta-fakta anjing mastiff Tibet

Dilansir dari The Spruce Pets, berikut adalah fakta-fakta mastiff Tibet, salah satu anjing terbesar di dunia:

1. Profil mastiff Tibet

Mastiff Tibet merupakan anjing dengan tubuh yang sangat besar. Berat anjing ini antara 31 kg hingga 68 kg.

Ia memiliki bulu yang halus, lurus, dengan lapisan bawah yang berat dan lembut. Biasanya, bulu mastiff Tibet berwarna hitam coklat, abu-abu, dan keemasan.

Anjing dengan tingkat kecerdasan yang tinggi ini memiliki harapan hidup yang cukup panjang, yakni antara 10 hingga 12 tahun.

2. Sejarah mastiff Tibet

Sejarah anjing mastiff Tibet masih dipenuhi misteri. Diketahui bahwa mastiff Tibet merupakan anjing ras kuno yang telah hidup di wilayah Asia Tengah selama ribuan tahun.

Baca juga: Fakta-fakta Hiena, Ternyata Bukan Anjing Liar

Trah mastiff Tibet pertama kali diperkenalkan ke dunia Barat pada tahun 1847. Saat itu, seekor mastiff Tibet dibawa ke Inggris dan jenisnya dimasukkan ke dalam buku The Kennel Club.

Lebih dari 100 tahun kemudian, mastiff Tibet sampai di Amerika Serikat (AS), tepatnya pada tahun 1950-an.

Baru pada tahun 2006 lalu, mastiff Tibet mendapatkan pengakuan penuh dari American Kennel Club.

3. Makanan mastiff Tibet

Memberi makan mastiff Tibet bukanlah perkara mudah. Meski ia memiliki tubuh yang besar, ia tidak memiliki selera makan yang besar.

Beberapa mastiff Tibet bahkan bisa melakukan mogok makan selama berhari-hari. Oleh sebab itu, penting untuk mendapatkan makanan anjing yang berkualitas tinggi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com