Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Potensi Hilal Syawal 1442 Hijriah dan 29 Wilayah Pengataman dari BMKG

Kompas.com - 10/05/2021, 13:30 WIB
Ellyvon Pranita,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bulan Ramadhan 1441 Hijriah tinggal menghitung hari. Dalam menentukan awal bulan Syawal 1442 Hijriah, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) akan melaksanakan Rukyatul Hilal selama dua hari.

Berdasarkan keterangan tertulis yang disampaikan oleh Kepala Pusat Seismologi Teknik, Geofisika Potensial dan Tanda Waktu BMKG, Rahmat Triyono, pengamatan atau rukyatul hilal ini akan dilakukan pada tanggal 11 dan 12 Mei 2021 di 29 lokasi di Indonesia. Di antaranya sebagai berikut.

1. Danau Sentani, Kabupaten Jayapura, Provinsi Papua oleh Tim BBMKG Wil V Jayapura.

2. Gedung Bupati Sarmi, Provinsi Papua oleh Tim BMKG Stageof Jayapura.

3. RoofTop lt.8 Hotel Kyriad, Sorong, Provinsi Papua Barat oleh Tim BMKG Stageof Sorong, dan Tim Kemenag Kota Sorong.

Baca juga: Astronomi Ramadhan: Fase Bulan dan Hilal Penentu Awal Ramadhan

4. Tugu Christina, Ambon Provinsi Maluku oleh Tim BMKG Stageof Ambon.

5. Tower Observatori Hilal BMKG Ave Taduma, Kota Ternate, Provinsi Maluku Utara oleh Tim BMKG Stageof Ternate dan Tim Hisab Rukyat Kota Ternate.

6. Pantai Wolulu, Tanggetada Kab. Kolaka, Provinsi Sulawesi Tenggara oleh Tim BMKG Stageof Kendari, Tim Kemenag Sultra dan Tim IAIN Kendari.

7. GTC Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan oleh Tim BMKG Stageof Gowa, Tim BBMKG Wilayah IV dan Tim Kemenag SulSel.

8. Gedung Rektorat IAIN Sultan Amai Gorontalo oleh Tim BMKG Stageof Gorontalo dan Tim Kemenag Provinsi Gorontalo.

9. Gedung Observasi Hisab Rukyat Kemenag Sulteng, Desa Marana Kecamatan Sindue Kabupaten Donggala, Provinsi Sulawesi Tengah oleh Tim BMKG Stageof Palu dan Tim Kemenag Provinsi Sulteng.

10. RoofTop Mega Trade Center, Kecamatan Wenang, Manado, Provinsi Sulawesi Utara Tim BMKG Stageof Manado dan Tim Kemenag Provinsi Sulawesi Utara.

11. Tower Masjid Balikpapan Islamic Center, Jl. Belibis Gunung Bahagia Balikpapan Provinsi Kalimantan Timur oelh Tim BMKG Stageof Balikpapan dan Kemenag Balikpapan.

12. Dermaga Kokar, Alor Timur Laut, NTT oleh Tim BMKG Stageof Alor.

13. Balkon Hotel Aston Kupang, Kecamatan Kelapa Lima Kota Kupang, Provinsi NTT oleh Tim BMKG Stageof Kupang dan Kanwil Kemenag Prov. NTT.

14. Bukit Persaudaraan Mauliru, Kambera Kabupaten Sumba Timur, Provinsi NTT oleh Tim Stageof BMKG Sumba Timur dan Kantor Kemenag Sumba Timur.

15. Pantai Loang Baloq, Kota Mataram, Provinsi NTB oleh Tim BMKG Stageof Mataram dan Kanwil Kemenag NTB.

Baca juga: 4 Faktor Penting dalam Pemantauan Hilal, Penentu Awal Ramadhan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com