Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2,2 Juta Kematian Covid-19 Terjadi Negara yang Warganya Kegemukan

Kompas.com - 04/03/2021, 11:58 WIB
Shierine Wangsa Wibawa

Penulis

Sumber Guardian

KOMPAS.com - Sebuah laporan baru yang dipublikasikan oleh World Obesity Federation semakin menguatkan kaitan antara berat badan berlebih dengan risiko kematian akibat Covid-19.

Dalam laporan tersebut, sekitar 2,2 juta orang dari 2,5 juta orang yang meninggal akibat Covid-19 per Februari 2021 berasal dari negara-negara dengan tingkat populasi overweight atau kegemukan yang tinggi.

Untuk diketahui, overweight merujuk pada indeks massa tubuh (IMT atau BMI) orang dewasa yang berada pada angka 25-30 kg/m2.

Baca juga: Perhatikan BMI untuk Kurangi Risiko Covid-19 akibat Obesitas

Bahkan, negara-negara yang setengah penduduknya overweight, ditemukan memiliki proporsi kematian akibat Covid-19 yang sangat tinggi, yakni mencapai 10 kali lipat dibanding negara yang mayoritas penduduknya tidak overweight.

Diurutkan dari proporsi kematian tertinggi ke terendah, adalah Belgia, Slovenia, Inggris Raya, Cekoslavia, Italia, Portugal, Montenegro dan Amerika Serikat.

Sebaliknya, Vietnam yang merupakan negara dengan populasi overweight terendah kedua di dunia memiliki tingkat kematian akibat Covid-19 terendah juga.

Urutan negara dengan proporsi kematian terendah adalah Burundi, Vietnam, Tanzania, Thailand, Papua Nugini, Kongo, China dan Singapura.

Konsisten secara global

Tim peneliti mengakui bahwa faktor terbesar dari risiko kematian akibat Covid-19 adalah usia, tetapi faktor kedua terbesar adalah berat badan berlebih.

Dr Tim Lobstein, penulis laporan dan mantan penasihat WHO dan Kemenkes Inggris, berkata bahwa dia dan timnya terkejut ketika melihat korelasi ini.

"Kami tahu bahwa ada masalah di beberapa negara, tetapi kami menemukan bahwa masalah ini sangat konsisten di seluruh dunia-dengan pengecualian seperti Selandia Baru dan Islandia yang telah melakukan upaya besar untuk melindungi populasi rentan," ujarnya.

Baca juga: Berapa Penurunan Berat Badan yang Ideal dalam Sebulan?

Kesimpulan ini juga ditemukan tidak terpengaruh oleh tingkat kekayaan suatu negara.

Sebab, ada negara-negara kaya dengan tingkat kegemukan rendah, seperti Jepang dan Korea Selatan, yang juga memiliki tingkat kematian akibat Covid-19 rendah.

Sebaliknya, ada negara-negara berpendapatan rendah dengan tingkat kegemukan tinggi, seperti Afrika Selatan dan Brasil, yang mengalami tingkat kematian akibat Covid-19 tinggi.

Alarm keras bagi pemerintah dunia

Hasil ini pun menjadi alarm keras bagi pemerintah-pemerintah dunia untuk memprioritaskan vaksinasi bagi orang yang masuk kategori overweight, dan mengambil langkah serius dalam menangani obesitas.

"Pemerintah-pemerintah dunia telah lalai, dan mengabaikan nilai ekonomis dari populasi sehat yang membahayakan. Dalam satu dekade terakhir mereka telah gagal menangkal obesitas, meski telah menetapkan targetnya sendiri di rapat Persatuan Bangsa-bangsa," ujar Lobstein.

Halaman:
Sumber Guardian
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com