Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setelah Sinovac, Mungkinkah Vaksin Covid-19 AstraZeneca dan Pfizer Digunakan Juga di Indonesia?

Kompas.com - 27/11/2020, 17:00 WIB
Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas

Penulis


KOMPAS.com - Hasil sementara uji klinis fase 3 vaksin Covid-19 Sinovac sejauh ini aman dan tidak menunjukkan efek samping berat pada sukarelawan.

Jika uji klinis vaksin Covid-19 Sinovac dapat berjalan dengan baik, Bio Farma berencana menyediakan 340 juta dosis vaksin pada tahun 2021.

Terkait kerja sama dengan perusahaan biotek lain, AstraZeneca dan Pfizer, Direktur Operasi Bio Farma Rahman Roestan mengatakan, untuk memenuhi kebutuhan vaksin seluruh masyarakat Indonesia, tidak bisa hanya mengandalkan satu sumber.

"Namun, untuk potensi kerja sama, kita harus kaji betul, karena ada beberapa parameter yang harus dipertimbangkan," kata Rahman dalam konferensi pers bersama Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI serta peneliti uji klinis vaksin Covid-19 Sinovac dari Universitas Padjajaran, Kamis (26/11/2020).

Baca juga: Data Uji Klinis 1 Bulan Tunjukkan Vaksin Covid-19 Sinovac Aman

 

Lebih lanjut Rahman menjelaskan beberapa parameter pertimbangan kerja sama vaksin selain Sinovac, di antaranya bukan hanya masalah kecepatan dan kecukupan.

Akan tetapi, aspek kepraktisan di lapangan. Artinya, vaksin-vaksin tersebut secara teknis apakah dapat didistribusikan ke semua provinsi di Indonesia atau tidak.

"Sebab, kita ini negara kepulauan dengan kondisi iklim tropis, jadi tentu akan ada penyesuaian (ketahanan vaksin) yang harus dikaji betul, dikaji secara komprehensif," jelas Rahman.

Rahman menambahkan, kebutuhan vaksinasi untuk melindungi masyarakat dari pandemi ini tidak hanya diperlukan dari satu sumber dan untuk saat ini, yang diutamakan adalah kemandirian pengembangan vaksin Covid-19 sendiri. Hal itu sudah direncanakan bersama dengan konsorsium nasional.

Baca juga: WHO: Vaksin Covid-19 yang Berhasil Harus Didistribusikan dengan Adil

 

"Tetapi, itu butuh waktu, sedangkan untuk kecepatan, kita membutuhkan partner global yang sudah siap dengan uji klinis fase 3 dan beberapa parameter lainnya," jelas Rahman.

Kepala BPOM DR Penny K Lukito MCP juga menyampaikan bahwa suatu vaksin harus memenuhi beberapa aspek penting agar dapat memperoleh izin edar atau izin penggunaan.

Di antaranya aspek mutu, keamanan, dan efikasi atau kemanjuran dari vaksin atau obat yang dikembangkan.

Tentunya, setelah data hasil uji klinis fase 3 vaksin Covid-19 dapat diselesaikan dan menunjukkan bukti ketiga aspek tersebut.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com