Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Misi Bersejarah NASA, SpaceX Sukses Luncurkan 4 Astronot Ke Orbit

Kompas.com - 16/11/2020, 13:00 WIB
Gloria Setyvani Putri

Penulis

KOMPAS.com - Empat astronot berhasil diluncurkan SpaceX Crew Dragon ke Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS) pada Minggu (15/11/20020).

Dilansir Science Alert, Senin (16/11/2020), peluncuran ini adalah misi pertama dari banyak misi yang sudah direncanakan AS.

Tiga orang Amerika yakni Michael Hopkins, Victor Glover, dan Shannon Walker bersama seorang warga Jepang, Soichi Noguchi, meluncur pada Senin (16/11/2020) pukul 00.27 UTC (7.27 WIB) dari Kennedy Space Center di Florida.

Momen ini sekaligus mengakhiri hampir satu dekade ketergantungan dunia internasional pada roket Soyuz Rusia untuk perjalanan ke ISS.

Baca juga: Astronot NASA Ungkap Pengalamannya Tunggangi Crew Dragon SpaceX

Presiden terpilih AS Joe Biden memuji peluncuran tersebut di Twitter.

"Peluncuran ini bukti kekuatan sains dan apa yang dapat kami capai dengan memanfaatkan inovasi, kecerdikan, dan tekad kami," sedangkan Presiden Donald Trump menyebutnya "hebat".

Wakil Presiden Mike Pence, yang menghadiri peluncuran bersama istrinya Karen, menyebutnya sebagai "era baru dalam penjelajahan ruang angkasa manusia di Amerika."

Mike Pence dan istri bergabung dengan administrator NASA Jim Bridenstine dan istrinya Michelle untuk menyaksikan peluncuran, dan bertepuk tangan saat roket lepas landas.

Kapsul tersebut berhasil dipisahkan dari tahap kedua roket dan, menurut anggota tim SpaceX yang berbicara melalui radio, telah mencapai penyisipan orbit nominal.

Artinya, kapsul saat ini berada di jalur yang benar untuk mencapai ISS.

Awak akan berlabuh di ISS pada Selasa (17/11/2020) sekitar pukul 11.00 WIB.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com