Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simak Timelapse Pergerakan Matahari dalam 10 Tahun oleh NASA

Kompas.com - 25/06/2020, 12:30 WIB
Sri Anindiati Nursastri

Penulis

Sumber NASA

KOMPAS.com – Per Juni 2020, Solar Dynamics Observatory (SDO) milik NASA telah merekam pergerakan Matahari non-stop selama 10 tahun lamanya.

Mengutip situs resmi NASA, Kamis (25/6/2020), dari orbitnya di sekitar Matahari, SDO telah mengumpulkan 425 juta gambar Matahari beresolusi tinggi dengan total 20 juta gigabyte.

Gambar-gambar yang diambil oleh SDO telah memberi pencerahan kepada banyak ilmuwan mengenai kondisi Matahari, dan bagaimana pengaruhnya terhadap sistem Tata Surya.

Baca juga: Fenomena Solar Minimum, Selamat Datang Siklus Matahari 25

Baru-baru ini NASA mengeluarkan sebuah video timelapse berisi rekam pergerakan Matahari yang diambil oleh SDO selama 10 tahun lamanya. SDO merekam pergerakan bintang tersebut setiap 0.75 detik.

Gambar-gambar yang diambil dalam waktu 10 tahun ini memiliki panjang gelombang 17,1 nanometer, memperlihatkan dengan jelas atmosfer terluar Matahari yang disebut ‘corona’.

Menggabungkan satu foto dalam tiap jam, timelapse ini menghasilkan video 10 tahun pergerakan matahari dalam waktu 61 detik. Video yang diunggah dari akun Youtube resmi NASA tersebut menggambarkan aktivitas selama siklus Matahari (solar cycle) yang berlangsung setiap 11 tahun.

Baca juga: Fenomena Equinox di Mesir, Saat Matahari Terbenam di Bahu Sphinx

Dalam video tersebut tampak jelas beberapa kejadian, seperti ledakan-ledakan yang terjadi permukaan matahari.

Sementara SDO merekam gambar-gambar ini tanpa henti, ada beberapa gangguan yang juga terlihat dalam video. Ada momen di mana Bumi atau Bulan melintas di antara SDO dan Matahari.

SDO tetap merekam gambar Matahari sampai saat ini, mencari tahu fakta-fakta baru mengenai bintang terdekat dari Bumi kita tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber NASA


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com