Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terus Dukung Pengembang Perumahan, Basuki Naikkan Anggaran FLPP Jadi Rp 32 Triliun

Kompas.com - 18/08/2022, 09:43 WIB
Aisyah Sekar Ayu Maharani,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono berniat untuk terus mendukung seluruh pengembang perumahan.

Adapun pengembang merupakan stakeholder dari Kementerian PUPR dalam penyediaan perumahan.

Hal ini disampaikan oleh Menteri Basuki saat membuka rangkaian acara Hari Perumahan Nasional (Hapernas) 2022 pada Kamis (18/8/2022).

"Niat saya terus akan mendukung semua stakeholder dalam penyediaan perumahan ini," kata Menteri Basuki.

Lewat Hapernas 2022, Menteri Basuki juga ingin meningkatkan kolaborasi dan kerja sama dengan seluruh pengembang tanpa terkecuali.

Baca juga: Tahun 2022, Pemerintah Ingin 200.000 Unit Rumah Dapat Kredit FLPP

Salah satu buktinya adalah melalui penyediaan Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) yang terus meningkat.

"Tahun depan Rp 32 triliun, walaupun saya masih mendengar bahwa mungkin masih kurang," tambah Menteri Basuki.

Bantuan FLPP yang dicanangkan tahun depan sudah jauh lebih tinggi dibandingkan pada tahun 2022.

Menurut Basuki, rumah bukan hanya tempat tinggal, melainkan juga untuk berproduksi. Terutama saat ini penyediaan rumah merupakan komponen untuk menurunkan kemiskinan ekstrem.

Dalam rangka menurunkan tingkat kemisikinan Indonesia, akan dilakukan kerja sama dengan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) dan Kementerian Sosial (Kemensos).

Baca juga: Basuki: Tahun 2023 Tak Ada Pembangunan Baru, Kecuali atas Perintah Presiden

"Artinya ada program terintegrasi, kalau Kemensos ingin memberdayakan masyarakat tanpa perumahan yang sehat ya percuma, begitu juga sebaliknya," Menteri Basuki kembali menjelaskan.

Selain itu, Menteri Basuki juga mengajak insan muda PUPR untuk bisa menjadi petarung yang kuat, berani dan berjiwa seni dalam hal penyediaan perumahan.

"Kuat karena kompeten, berani karena berintegritas, berjiwa seni karena harus berinovasi dan berimprovisasi," tutup Menteri Basuki.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com