Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER PROPERTI] Proses Penyidikan Pemalsuan Kasur Inoac Dilanjutkan Polres Tigaraksa

Kompas.com - 23/12/2021, 09:43 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Hakim Pengadilan Negeri (PN) Kelas 1 Tangerang menolak gugatan praperadilan PT Inoac Osaka (IO) terhadap Satuan Kriminal Khusus (Satreskrimsus) Polres Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Polda Banten.

Gugatan tersebut dilayangkan IO terkait penggeledahan dan penyitaan kasur merek Inoac palsu di salah satu toko dan gudang di Jl. Sarwani, Jambe, Kabupaten Tangerang, pada Kamis (29/7/2021).

Putusan tersebut dibacakan oleh Hakim Tunggal Arif Budicahyono pada persidangan di PN Tangerang, Kamis, (16/12/2021).

“Menolak permohonan praperadilan pemohon untuk seluruhnya, dan membebaskan biaya perkara sebesar nihil,” ujar Arif Budicahyono dalam amar putusannya.

Ini menjadi artikel terpopuler di kanal Properti Kompas.com, Kamis (23/11/2021).

Lalu, bagaimana kelanjutan kasus setelah gugatan dilayangkan?

Selanjutnya baca di sini Polres Tigaraksa Lanjutkan Proses Penyidikan Kasus Pemalsuan Kasur Inoac

Berapa harga apartemen di Jakarta? Pertanyaan itu mungkin kerap kali mengusik benak Anda.

Khususnya bagi Anda yang telah memiliki finansial matang, harga adalah salah satu elemen yang memengaruhi perhitungan investasi.

Demikian halnya bagi Anda dengan kemampuan finansial terbatas, harga merupakan pertimbangan utama bila ingin tinggal di perkotaan.

Dalam riset Colliers International Indonesia Kuartal III-2021, hingga akhir September 2021 harga jual apartemen strata di Jakarta rata-rata sekitar Rp 35 juta per meter persegi.

Lantas, berapa harga di masing-masing wilayah seperti Central Business District (CBD) dan non-CBD?

Jawabannya di sini Berapa Harga Apartemen di Jakarta Saat Ini? Berikut Rinciannya

Dalam proses konstruksi sebuah rumah, terdapat salah satu tahapan yang sangat penting dilakukan yakni plester dinding.

Proses plester dinding ini dilakukan setelah dilakukan pemasangan batu bata. Tujuannya untuk melapisi batu bata agar permukaan dinding hunian menjadi semakin rapi.

Tak hanya alasan estetika, plester dinding juga sangat bermanfaat untuk mencegah keretakan serta menghambat merembesnya air.

Lalu, bagaimana cara melakukannya?

Selengkapnya ada di sini Panduan Plester Dinding Agar Tidak Retak dan Mencegah Rembesan Air

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com