Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Moody's Naikkan Peringkat Lippo Karawaci, dari Stabil Jadi Positif

Kompas.com - 29/11/2021, 15:04 WIB
Aisyah Sekar Ayu Maharani,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Posisi kas PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) dianggap cukup untuk menutupi biaya hingga 18 bulan mendatang.

Oleh karena itu, perusahaan yang kini dinakhodai John Riady tersebut naik peringkat menjadi positif dari sebelumnya yang berada di posisi stabil.

Dilansir dari siaran pers yang diterima Kompas.com, Senin (29/11/2021), penilaian tersebut diperoleh setelah Moody's, lembaga pemeringkat, mengkaji ulang kinerja bisnis LPKR berdasarkan total aset dan pendapatan.

Adanya perubahaan outlook rating tersebut bisa ditandai sebagai bukti bahwa LPKR mengalami perbaikan arus kas operasi perusahaan holding melalui berbagai pertumbuhan yang kuat.

Baca juga: Kartini Sjahrir dan Gita Irmasari Jadi Komisaris dan Direktur Lippo Karawaci

Adapun pertumbuhan tersebut ditopang pra-penjualan, penyelesaian proyek yang sedang berjalan, dividen anak perusahaan sampai negosiasi ulang terkait biaya subsidi sewa yang produktif.

Diketahui pendapatan LPKR pada 9 bulan pertama tahun 2021 naik sebanyak 44 persen year on year atau menjadi Rp 10,95 triliun dengan laporan posisi kas perusahaan holding berada di posisi Rp 2,4 triliun.

Tidak hanya itu, EBITDA atau pendapatan sebelum bunga, pajak, depresiasi, dan amortisasi LPKR juga ikut naik sebesar 84 persen seiring dengan adanya pertumbuhan bisnis yang baik di sektor pengembangan properti serta layanan kesehatan.

Dalam perkembangannya, LPKR berhasil membukukan pra penjualan sebesar Rp 4,4 triliun pada 10 bulan pertama tahun 2021. Karenanya, pencapaian pra penjualan selama tahun 2021 diestimasi bisa mencapai Rp 4,7 triliun. 

Selain itu, Moody's juga mencatat kemungkinan akan menaikkan rating LPKR ke B2 daru B3 apabila arus kas operasi pada level perusahaan holding berada di area positif, perbaikan rasio hutang dan tidak bergatung pada penjualan aset.

Terkait hal ini, CEO LPKR John Riady mengatakan, LPKR merasa senang dengan adanya kenaikan rating yang didukung dengan perbaikan arus kas, kenaikan likuiditas dan pra penjualan perusahaan yang tinggi.

"Perubahan outlook menjadi positif ini juga merupakan bukti implementasi tata kelola perusahaan yang baik dan kemampuan manajemen dalam mengembangkan industri properti dan bisnis kesehatan di Indonesia," ujar John.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com