Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Luca Marini Nikmati Motor Pabrikan Honda di Tes Sepang Shakedown

Kompas.com - 04/02/2024, 15:51 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Adik tiri Valentino Rossi, Luca Marini, menikmati tunggangan barunya bersama tim Repsol Honda saat menjalani tes Shakedown di Sepang pada 2-3 Februari 2024.

Musim ini menjadi kali pertama Luca Marini menjajal motor pabrikan terbaru semenjak dia membalap di kelas premier MotoGP tiga musim lalu.

Tak heran apabila pengalaman membalap dengan motor terkini Honda membuatnya bahagia.

Apalagi, Marini membalap dengan motor terkini Honda untuk musim 2024 dan bukan versi RC213V yang membuat Marc Marquez dan Joan Mir kesulitan sepanjang musim lalu.

Marini juga bisa menjajal versi prototipe terbaru yang punya spesifikasi mesin berbeda dari motor hasil uji coba penutup musim di Valencia dan bagian-bagian motor terkini yang bisa dibongkar pasang, termasuk paket aeorodinamik belakang.

"Anda tidak pernah menjajal trek dua kali dengan motor sama," tutur Marini tersenyum di akhir uji coba Sepang Shakedown di Crash.net.

"Anda mengubah banyak hal, tidak hanya untuk menemukan performa terbaik di lintasan dalam kondisi seperti ini, tetapi juga untuk sisa musim. Ini adalah cara yang berbeda untuk bekerja."

Baca juga: Alasan Pelik MotoGP Argentina Dibatalkan

"Saya juga senang semua rider Honda bekerja ke arah sama, kami sepakat dalam segala hal."

Kendati demikian, Marini menekankan ada beberapa bagian yang masih bisa dikembangkan dari tunggangan barunya tersebut antara lain di aspek akselerasi setelah tikungan dan aerodinamis.

"Kami masih perlu bekerja di setiap area, terutama dalam akselerasi saat keluar dari tikungan dan lebih banyak cengkeraman di roda belakang," ujarnya.

"Juga di sisi aerodinamika kami, tidak ketinggalan, tetapi dengan pengalaman lebih sedikit daripada pabrikan lain yang menemukan banyak hal saat ini. "

"Saya memberikan umpan balik dan beberapa ide bagus kepada tim dari Jepang. Saya berharap banyak kepada mereka."

Uji coba resmi MotoGP 2024 akan bergulir di Sepang pada 6-8 Februari 2024.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com