Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil MotoGP Perancis: Bagnaia Crash, Enea Bastianini Raih Kemenangan Ketiga

Kompas.com - 15/05/2022, 19:50 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber MotoGP

KOMPAS.com - Pebalap Gresini Racing, Enea Bastianini, berhasil meraih kemenangan ketiga saat tampil dalam balapan MotoGP Perancis 2022.

Balapan MotoGP Perancis yang merupakan seri ketujuh dalam kalender kejuaraan dunia musim 2022 itu berlangsung di Sirkuit Le Mans pada Minggu (15/5/2022) malam WIB.

Enea Bastianini meraih memenangi MotoGP Perancis 2022 setelah sempat bersaing ketat dengan pebalap Ducati, Francesco Bagnaia, yang mengalami kecelakaan atau crash saat balapan tinggal menyisakan enam lap.

Bagi Enea Bastianini, ini merupakan kemenangan ketiga yang ia raih pada MotoGP musim 2022.

Baca juga: Daftar Pemenang MotoGP Perancis di Le Mans

Sebelumnya, Enea Bastianini lebih dulu meraih kemenangan pada seri MotoGP Qatar dan Amerika.

Pada balapan MotoGP Perancis, Enea Bastianini finis di depan Jack Miller (Ducati) dan Aleix Espargaro (Aprilia Racing) yang secara berurutan menempati posisi kedua serta ketiga.

Adapun juara dunia musim lalu, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) harus puas finis di peringkat keempat.

Sementara itu, pebalap andalan Repsol Honda Marc Marquez finis di luar lima besar, tepatnya urutan keenam.

Baca juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Perancis: Francesco Bagnaia Pole Position, Marc Marquez...

Jalannya balapan MotoGP Perancis

Balapan MotoGP Perancis 2022 dipimpin oleh pebalap Ducati, Francesco Bagnaia, selaku penghuni pole position atau posisi terdepan. 

Francesco Bagnaia dibayangi oleh sesama pebalap Ducati, Jack Miller, dan Aleix Espargaro (Aprilia Racing) yang secara berurutan start dari urutan kedua serta ketiga.

Ketika balapan dimulai, Jack Miller yang start dari urutan kedua berhasil mereput posisi pertama di Tikungan 1 Sirkuit Le Mans.

Jack Miller dibuntuti oleh Francesco Bagnaia dan Alex Rins (Suzuki Ecstar) yang meramaikan persaingan di barisan depan.

Alex Rins melakukan start impresif untuk berada di barisan depan. Setelah start dari urutan kedelapan, dia merangsek naik ke peringkat ketiga.

Hal ini berbanding terbalik dengan Aleix Espargaro dan pemimpin klasemen Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) yang melakukan start buruk.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Perketat Pengamanan Hotel Tempat Timnas Menginap

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Perketat Pengamanan Hotel Tempat Timnas Menginap

Timnas Indonesia
Aston Villa Perpanjang Kontrak Unai Emery

Aston Villa Perpanjang Kontrak Unai Emery

Liga Inggris
Martial Ucap Selamat Tinggal ke Man United: Emosional, MU Selalu di Hati

Martial Ucap Selamat Tinggal ke Man United: Emosional, MU Selalu di Hati

Liga Inggris
368 Siswi Ikut Turnamen Sepak Bola Putri di Jakarta

368 Siswi Ikut Turnamen Sepak Bola Putri di Jakarta

Liga Indonesia
Latihan Timnas Malaysia Dijaga Ketat Polisi Imbas Kasus Penyerangan ke Pemain

Latihan Timnas Malaysia Dijaga Ketat Polisi Imbas Kasus Penyerangan ke Pemain

Internasional
Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Disembunyikan di Tempat Rahasia

Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Disembunyikan di Tempat Rahasia

Liga Indonesia
Man United Terancam Dilarang Main di Liga Europa Musim Depan

Man United Terancam Dilarang Main di Liga Europa Musim Depan

Liga Inggris
Saat Rashford Berhenti Main Media Sosial demi Kesehatan Mental

Saat Rashford Berhenti Main Media Sosial demi Kesehatan Mental

Liga Inggris
Final Liga Champions Bikin Ancelotti Stres, Don Carlo Perlu Salmon dan Pasta

Final Liga Champions Bikin Ancelotti Stres, Don Carlo Perlu Salmon dan Pasta

Liga Champions
Jadwal Singapore Open 2024: Ahsan/Hendra Vs Fikri/Bagas, Gregoria Siap Beraksi

Jadwal Singapore Open 2024: Ahsan/Hendra Vs Fikri/Bagas, Gregoria Siap Beraksi

Badminton
Tiket Timnas Indonesia Vs Tanzania: Dua Kategori, Harga Rp 250.000

Tiket Timnas Indonesia Vs Tanzania: Dua Kategori, Harga Rp 250.000

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Ittihad, Ronaldo Cetak Sejarah, Faris Najd Berjaya

Al Nassr Vs Al Ittihad, Ronaldo Cetak Sejarah, Faris Najd Berjaya

Liga Lain
De Rossi Minta AS Roma Contoh Atalanta

De Rossi Minta AS Roma Contoh Atalanta

Liga Italia
Masa Depan Ten Hag di MU Tak Pasti, Sir Jim Ratcliffe Kepincut De Zerbi

Masa Depan Ten Hag di MU Tak Pasti, Sir Jim Ratcliffe Kepincut De Zerbi

Liga Inggris
Skuad Milan Vs Roma di Australia: Dipimpin Bonera, Giroud Masih Ada

Skuad Milan Vs Roma di Australia: Dipimpin Bonera, Giroud Masih Ada

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com