Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MotoGP Indonesia, Kata Mario Suryo Aji Usai Cetak Sejarah dan Start Ketiga di Moto3

Kompas.com - 19/03/2022, 13:16 WIB
Farahdilla Puspa,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebalap Indonesia, Mario Suryo Aji (Honda Asia Team), akan mengawali balapan Moto3 dalam rangkaian Pertamina Grand Prix of Indonesia di urutan ketiga. 

Kepastian tersebut didapat Mario Suryo Aji setelah menyelesaikan kualifikasi Moto3 di Sirkuit Mandalika atau Pertamina Mandalika International Street Circuit, Sabtu (19/3/2022) siang WIB. 

Mario Suryo Aji finis di posisi ketiga dengan catatan 1 menit 41,567 detik, di belakang Carlos Tatay dan Diogo Moreira. 

Hasil tersebut sekaligus membuat Mario mengukir sejarah.

Pencapaian ini merupakan kali pertama ada pebalap Indonesia yang start dari front row atau baris terdepan di kelas Moto3. 

Baca juga: Hasil Kualifikasi Moto3 Mandalika: Carlos Tatay Pole, Mario Aji Ketiga

Seusai kualifikasi, pebalap berusia 18 tahun itu mengutarakan rasa bangganya karena berhasil mengamankan posisi ketiga saat start balapan besok. 

"Tentu saja kami sangat senang dengan pekerjaan yang kami lakukan," kata Mario Suryo Aji. 

"Tidak mudah, tetapi sangat senang dengan tim, dengan diri saya sendiri, dan terima kasih kepada keluarga yang datang mendukung saya," ujar Mario. 

Baca juga: Profil Mario Aji, Pebalap Indonesia di Moto3 2022

Pada balapan Moto3 besok, Mario Suryo Aji menegaskan ingin menikmati persaingan dengan para rivalnya dan melakukan yang terbaik untuk berdiri di podium. 

"Besok saat balapan saya kan mencoba melakukan yang terbaik dan menikmatinya," kata Mario Suryo Aji. 

Apabila mampu mempertahankan posisinya di tiga besar hingga akhir balapan, Mario Suryo AJi akan menjadi pebalap Indonesia pertama yang meraih podium dalam sejarah Grand Prix. 

Adapun balapan Moto3 akan berlangsung tiga jam sebelum race utama MotoGP, tepatnya pukul 11.00 WIB di Sirkuit Mandalika, Minggu (20/3/2022). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com