Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keyakinan Marc Marquez Jelang MotoGP Qatar: Setelah Tes di Mandalika…

Kompas.com - 04/03/2022, 14:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebalap andalan Repsol Honda, Marc Marquez, mengungkapkan dampak positif tes pramusim di Sirkuit Mandalika menjelang MotoGP Qatar 2022. 

Persaingan menuju juara dunia MotoGP akan dimulai hari ini di Sirkuit Lusail, Qatar. 

MotoGP Qatar 2022 akan berlangsung selama tiga hari hingga Minggu (6/3/2022) yang menyajikan balapan utama. 

Marc Marquez mengatakan bahwa ia mungkin belum bisa finis terdepan pada MotoGP Qatar. Namun, ia yakin siap bersaing sepanjang musim untuk meraih gelar juara. 

Baca juga: Jadwal MotoGP Qatar: Seri Pembuka Musim 2022, Persaingan Gelar Dimulai!

"Saya senang berada di sini. Kondisi saya sudah lebih fit dari tahun lalu dan itu penting," ujar Marc Marquez, dilansir dari laman resmi MotoGP. 

"Setelah tes di Mandalika, saya merasakan ada kemajuan pada kondisi fisik saya. Mari kita lihat balapan pertama. Saya ingin melawan semua pebalap untuk gelar juara dunia 2022," kata dia. 

"Mungkin saya belum siap pada MotoGP Qatar, tetapi selama akhir pekan ini kami akan lihat di mana posisi kami," tutur Marquez. 

Bicara soal Mandalika, tes pramusim di sirkuit sepanjang 4,3 km memiliki dampak positif bagi Marc Marquez. 

Seperti pernyataan sebelumnya, Marquez merasakan banyak kemajuan saat tes di Sirkuit Mandalika. Baik dari segi fisik maupun kemampuan motornya. 

Baca juga: Ketika Marquez Sebut MotoGP Akan Baik-baik Saja Tanpa Rossi...

"Di Malaysia, saya sedikit kesulitan tetapi saya merasakan ada potensi," kata juara dunia enam kali ini.

"Namun, di Mandalika saya bisa mengendarai motor dengan gaya balap saya dan merasakan perubahan," tutur Marquez. 

MotoGP Qatar 2022 yang diikuti oleh 24 pebalap akan menyajikan dua sesi latihan bebas atau free practice hari ini. 

Latihan bebas pertama (FP1) berlangsung sore ini pukul 17.40 WIB. Kemudian, para pebalap kembali turun ke lintasan untuk melakoni FP2 pada 22.20 WIB. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Motogp
Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Liga Inggris
Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Liga Italia
Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Liga Italia
Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Liga Inggris
Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com