Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen MotoGP Usai GP Amerika, Fabio Quartararo di Ambang Juara!

Kompas.com - 04/10/2021, 05:15 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber MotoGP

KOMPAS.com - Pebalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, masih kokoh di puncak klasemen MotoGP 2021.

Fabio Quartararo kokoh di puncak meski tak berhasil menang di ajang terkini Kejuaraan Dunia MotoGP 2021 di MotoGP Amerika 2021 pada Senin (4/10/2021) dini hari WIB.

Berlangsung d Circuit of the Americas (COTA), Austin, Texas, Fabio Quartararo finis di posisi kedua.

Pebalap berjuluk El Diablo itu menyelesaikan balapan di belakang Marc Marquez (Repsol Honda) yang memiliki keunggulan waktu 4,679 detik.

Posisi kedua di MotoGP Amerika sudah cukup membuat Quartararo mendekati titel Kejuaraan Dunia musim ini.

Baca juga: Hasil MotoGP Amerika - Tak Terkejar, Marc Marquez Pertajam Rekor di COTA!

Quartararo kini telah mengoleksi 254 poin di puncak klasemen MotoGP 2021.

El Diablo unggul 52 poin dari Francesco Bagnaia (Ducati) yang membuntutinya di posisi kedua klasemen MotoGP 2021 untuk sementara.

Adapun Francesco Bagnaia juga menaiki podium di Austin, tepat di peringkat ketiga.

Hasil ini membuat Quartararo di ambang juara MotoGP 2021.

Pebalap asal Perancis itu hanya perlu mengungguli Bagnaia di Misano pada seri berikutnya untuk mengunci gelar juara.

Quartararo pun akan menyabet titel juara MotoGP untuk kali pertama sejak debut di kelas utama pada musim 2019.

Sementara itu, Marc Marquez yang sukses menjuarai MotoGP Amerika melesat di peringkat ketujuh dengan raihan 117 poin.

Kemenangan ini juga sekaligus mempertajam rekor Marquez di Austin dengan total menjadi juara sebanyak tujuh kali.

Sebelumnya, Marquez menjadi jawara di Austin enam kali secara beruntun pada tahun 2013-2018. 

The Baby Alien pun turut meraih podium ke-450 di kelas premier.

Klasemen MotoGP 2021:

1. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) - 254 poin
2. Francesco Bagnaia (Ducati) - 202 poin
3. Joan Mir (Suzuki Ecstar) - 176
4. Jack Miller (Ducati) - 148
5. Johann Zarco (Pramac Racing) - 141
6. Brad Binder (Red Bull KTM) - 131
7. Marc Marquez (Repsol Honda) - 117
8. Aleix Espargaro (Aprilia Racing) - 104
9. Maverick Vinales (Aprilia Racing) - 98
10. Miguel Oliveira (Red Bull KTM) - 92
11. Jorge Martin (Pramac Racing) - 82
12. Alex Rins (Suzuki Ecstar) - 81
13. Enea Bastianini (Avintia Esponsorama) - 71
14. Takaaki Nakagami (LCR Honda )- 70
15. Pol Espargaro (Repsol Honda) - 70
16. Alex Marquez (LCR Honda) - 54
17. Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) - 40
18. Iker Lecuona (KTM Tech3) - 38
19. Danilo Petrucci (KTM Tech3) - 37
20. Luca Marini (Avintia Sky VR46) - 30
21. Valentino Rossi (Petronas Yamaha SRT) - 29
22. Stefan Bradl (Repsol Honda) - 13
23. Michele Pirro (Pramac Racing) - 8
24. Dani Pedrosa (Red Bull KTM) - 6
25. Lorenzo Savadori (Aprilia) - 4
26. Andrea Dovizioso (Petronas Yamaha SRT) - 3
27. Tito Rabat Pramac Racing) - 1
28. Cal Crutchlow (Yamaha) - 0
29. Garret Gerloff (Yamaha) - 0
30. Jake Dixon (Petronas Yamaha SRT) - 0

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com