Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang MotoGP Doha, Petronas Yamaha SRT Dengarkan "Nasihat" Valentino Rossi

Kompas.com - 30/03/2021, 12:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Petronas Yamaha SRT akan mendengarkan saran dari Valentino Rossi sebelum terjun di seri kedua musim ini, MotoGP Doha 2021. 

Petronas Yamaha SRT melempem pada balapan perdana musim ini, MotoGP Qatar 2021, di Sirkuit Losail, Senin (29/3/2021) dini hari WIB.

Dua pebalap mereka, Valentino Rossi dan Franco Morbidelli, tidak mampu bersaing dan finis di luar 10 besar.

Rossi start dari posisi keempat pada balapan yang berlangsung selama 22 putara itu.

Baca juga: Masalah Aneh yang Menimpa Quartararo dan Rossi pada MotoGP Qatar 2021

Namun, posisinya terus merosot hingga akhirnya hanya bisa menyelesaikan balapan di tempat ke-12.

The Doctor menduga penurunan daya cengkeram ban belakang motornya sebagai penyebab dirinya ketetetan di Sirkuit Losail.

Sementara itu, Morbidelli lebih parah lagi. Pebalap berdarah Brasil-Italia itu hanya mampu finis ke-18.

Padahal, murid Valentino Rossi itu memulai balapan dari posisi yang tidak buruk-buruk amat, ketujuh.

Baca juga: MotoGP Qatar 2021, Valentino Rossi Rusak Harapan Mantan Manajernya

Masalah teknis mesin motor Yamaha YZR-M1 diduga menjadi penyebab Morbidelli terdampar di urutan belakang race MotoGP Qatar.

Kepala Tim Petronas Yamaha SRT Razlan Razali mengakui bahwa dia tidak menyangka hasil MotoGP Qatar tak berpihak ke kubunya.

Pria asal Malaysia itu pun menegaskan bahwa timnya akan bekerja untuk memperbaiki masalah tersebut agar Rossi dan Morbidelli bisa meraih hasil yang lebih baik pada balapan berikutnya.

"Hari ini tidak berjalan seperti yang kami harapkan, karena berbagai alasan," kata Razali, seperti dikutip dari laman Petronas Yamaha SRT, Selasa (30/3/2021).

Baca juga: Kata Valentino Rossi soal Beda Nasib dengan Vinales di MotoGP Qatar

"Kami tahu Valentino mengalami beberapa masalah dengan ban belakang, jadi sekarang kami akan mendengarkan umpan baliknya dan melihat apa yang bisa kami lakukan untuk GP berikutnya," imbuhnya.

"Franco juga memiliki beberapa masalah mekanis, yang kami selidiki karena dia tidak suka berada di posisi itu. Kami yakin dia bisa mengumpulkan data untuk membantu kami memperbaiki masalah tersebut," kata Razali.

Rossi, Morbidelli, dan para pebalap lainnya akan kembali beraksi di Sirkuit Losail untuk mengikuti seri balap kedua musi ini, MotoGP Doha 2021.

Rangkaian MotoGP 2021 dijadwalkan berlangsung akhir pekan ini pada 2-4 April 2021.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com