Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Kualifikasi MotoGP San Marino, Perebutan Pole Position Dimulai pada 19.10 WIB

Kompas.com - 12/09/2020, 18:52 WIB
Tri Indriawati

Penulis

KOMPA.com - Jadwal kualifikasi MotoGP San Marino 2020 akan digelar Sabtu (12/9/2020) malam WIB dan dapat disaksikan melalui link live streaming di akhir artikel ini.

Kualifikasi MotoGP San Marino dijadwalkan diselenggarakan di Sirkuit Misano pada Sabtu mulai pukul 19.10 WIB.

Sebelum kualifikasi dimulai, MotoGp San Marino telah menggelar agenda latihan bebas ketiga dan keempat (FP3 dan FP4) pada hari ini.

Pebalap veteran tim Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, berhasil memuncaki klasemen hasil gabungan latihan bebas pertama hingga ketiga (FP1-FP3) di MotoGP San Marino.

Pebalap berjuluk The Doctor itu menjadi yang tercepat pada sesi FP3 yang digelar Sabtu sore WIB tadi.

Baca juga: Klasemen Hasil Gabungan Latihan Bebas MotoGP San Marino, Valentino Rossi Teratas

Valentino Rossi mencatatkan waktu putaran tercepat 1 menit 31,861 detik. Catatan waktu itu lebih cepat dari yang dibukukan Rossi pada dua sesi latihan bebas sebelumnya.

Pada FP1 kemarin, Jumat (11/9/2020), Rossi tak berdaya. Dia berada di urutan 11 (1 menit 33,654 detik).

Adapun pada FP2, pemilik nomor start 46 itu menempati urutan kelima dengan catatan waktu 1 menit 32,732 detik.

Hasil itu menempatkan Rossi di puncak klasemen hasil gabungan latihan bebas MotoGP San Marino 2020.

Rossi mengungguli rekan setimnya, Maverick Vinales, yang sempat menguasai FP1.

Vinales saat ini berada di peringkat kedua klasemen dengan catatan waktu lap terbaiknya, 1 menit 31,936 detik.

Sang pemuncak klasemen MotoGP 2020 Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) menyusul di urutan ketiga.

Baca juga: MotoGP San Marino 2020 - Cal Crutchlow Absen, Honda Ketiban Sial Lagi

Quartararo mencatatkan waku putaran terbaiknya pada sesi FP3, yakni 1 menit 31,961 detik.

Adapun pebalap pabrikan Ducati Andrea Dovizioso akhirnya mengamankan satu tempak ke Kualifikasi 2 (Q2) MotoGP San Marino dengan menempati urutan ke-10 klasemen hasil gabungan FP.

Sebagai informasi, pebalap 10 besar dalam hasil gabungan FP1 hingga FP3 berhak lolos langsung ke Q2.

Adapun agenda kualifikasi MotoGP San Marino 2020 tidak akan disiarkan langsung di saluran televisi nasional.

Meski demikian, persaingan para pebalap dalam memperebutkan pole position dapat disaksikan melalui link live streaming kualifikasi MotoGP San Marino 2020 berikut ini >> klik di sini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com