Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmi, Andrea Dovizioso Tinggalkan Ducati Usai MotoGP 2020

Kompas.com - 15/08/2020, 18:56 WIB
Nirmala Maulana Achmad

Penulis

KOMPAS.com - Pebalap asal Italia, Andrea Dovizioso, akan meninggalkan Ducati setelah MotoGP 2020.

Kabar ini disampaikan manajer Dovizioso, Simone Battistella, menjelang balapan utama MotoGP Austria akhir pekan ini.

"Kondisi untuk terus bersama tidak ada," ucap Battistella, sebagaimana dilansir dari Crash.

"Ini merupakan refleksi yang dibuat dalam periode belakangan ini."

Baca juga: Valentino Rossi Gagal Lolos Kualifikasi 2 MotoGP Austria

"Andrea (Dovizioso) merasa jauh lebih tenang sekarang setelah dia membuat keputusan ini," kata Battistella melanjutkan.

Battistella juga memberikan konfirmasi bahwa Dovi tetap ingin di MotoGP musim depan.

Namun, di sisi lain, belum ada negosiasi dengan tim lain.

Di atas kertas, perpanjangan kontrak antara Dovi dan Ducati awalnya tampak sebagai formalitas.

Akan tetapi, seiring berjalannya waktu, kedua belah pihak menemui jalan buntu.

Dihimpun dari sumber yang sama, ketegangan antara pebalap dan tim disebabkan kinerja memburuk dalam beberapa musim terakhir.

Hal itulah yang menjadi penyebab Dovi tidak mau memperpanjang kontraknya bersama Ducati.

Sementara itu, dilansir dari BolaSport, masalah finansial diyakini menjadi penyebabnya.

Ducati kabarnya ingin memotong gaji Dovizioso karena krisis akibat pandemi. Akan tetapi, sang pebalap menolak gagasan tersebut.

Baca juga: MotoGP Austria, Dovizioso Enggan Terlena Rekor Positif di Sirkuit Red Bull Ring

Andrea Dovizioso telah mempersembahkan 13 kemenangan bagi Ducati dan menjadi runner-up MotoGP selama tiga musim beruntun.

Pebalap berusia 34 tahun itu telah memperkuat Ducati sejak 2013.

Menggantikan Valentino Rossi, ia menjadi bagian dari kebangkitan Ducati hingga menjadi salah satu pabrikan terkuat di MotoGP.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com