Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang MotoGP Andalusia, Ducati Enggan Hanya Jadi Pengejar Podium

Kompas.com - 24/07/2020, 04:00 WIB
Alsadad Rudi,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebalap Ducati, Andrea Dovizioso menyatakan keberhasilannya naik podium pada MotoGP Spanyol tak akan membuat pabrikan asal Italia itu puas.

Pada MotoGP Spanyol yang jadi seri pembuka musim 2020, Andrea Dovizioso berhasil finis ketiga di belakang dua pebalap Yamaha, Fabio Quartararo dan Maverick Vinales.

Jelang seri kedua di MotoGP Andalusia, Dovizioso menyatakan timnya akan terus berupaya memperbaiki posisi.

Namun, ia menegaskan Ducati perlu membenahi kekurangan di Desmosedici GP20 agar mampu bersaing dengan Yamaha dan Honda.

“Tempat ketiga ini seperti kemenangan karena berbagai alasan, terutama karena saya tidak cukup cepat. Saya tidak bisa benar-benar bertarung dengan mereka karena saya lebih lambat," kata Dovi dikutip dari Crash.net.

Baca juga: Aksi Heroik Andrea Dovizioso di MotoGP Spanyol: Raih Podium Ke-3 Usai Kecelakaan

Keberhasilan Dovi naik podium bisa dibilang sedikit berbau keberuntungan.

Seandainya Marc Marquez tidak keluar dari lintasan dan turun ke peringkat ke-16, maka Dovi tak akan ada di podium.

Dovi adalah salah satu dari 13 pebalap yang dilewati Marquez. Namun, Marquez gagal menyelesaikan balapan setelah mengalami kecelakaan empat lap jelang finis.

Menurut Dovi, dirinya sudah mengerahkan seluruh kemampuan terbaik di Jerez.

“Itulah kemampuan terbaik yang bisa kami lakukan, tetapi kami harus meningkatkan kecepatan karena Marc lebih cepat dari semua orang dan keduanya (Quartararo dan Vinales) jauh lebih cepat dari kami," ucap Dovi.

Terlepas dari hasilnya, Dovizioso mengatakan bahwa butuh performa sempurna untuk memaksimalkan hasil balapan.

"Sekarang kami mendapatkan banyak feedback pada perangkat elektronik dan bagaimana mengelola ban, kami perlu membuat kemajuan dalam hal kecepatan," ujar Dovizioso.

Baca juga: Seri I MotoGP 2020, Yamaha dan Ducati Berjaya, Honda Merana

“Saya tertarik untuk melihat di sirkuit yang berbeda bagaimana kami bekerja. Karena di Malaysia dan Qatar (tes pramusim) kami sedikit kesulitan."

"Jadi mari kita lihat trek yang bagus untuk kami di Brno dan Austria apakah akan sama seperti tahun lalu atau berbeda. Pada akhirnya. podium di sini adalah hasil bagus untuk saya dan rekan-rekan," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

Liga Champions
Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Liga Champions
Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Liga Champions
Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com