Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal MotoGP Andalusia, Menanti Kejutan Fabio Quartararo

Kompas.com - 22/07/2020, 11:40 WIB
Angga Setiawan,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.comFabio Quartararo dan pebalap lain bakal kembali mengaspal pada seri MotoGP Andalusia.

Seri MotoGP Andalusia bakal berlangsung di Sirkuit Jerez, Spanyol, mulai tanggal 24-26 Juli.

Fabio Quartararo bakal tampil percaya diri setelah sebelumnya memenangkan seri MotoGP Spanyol yang juga digelar di sirkuit Jerez, Minggu (19/7/2020).

Ia membawa modal kemenangan pertamanya di MotoGP setelah musim lalu meraih tujuh podium tanpa ada satupun meraih juara pertama.

Baca juga: Persiapan Timnas Indonesia Menuju TC Jakarta-Korea di Bawah Shin Tae-yong

Kemenangan perdana Quartararo juga yang menjadi catatan khusus sebagai pebalap Perancis pertama yang memenangi balapan di kelas MotoGP sejak seri Valencia tahun 199.

Finis di belakang Quartararo adalah Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) dan Andrea Dovizioso (Ducati).

Maverick Vinales yang sempat bersaing dengan Fabio Quartararo harus puas finis di posisi kedua.

Sementara Andrea Dovisiozo mengekor kedua pebalap terdepan dengan menempati peringkat ketiga.

Baca juga: Link Live Streaming MotoGP Andalusia, Dimulai dengan Latihan Bebas pada Jumat

Adapun posisi keempat dan kelima diduduki Jack Miller (Pramac Racing), serta Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT).

Jack Miller berada (Pramac Racing) di peringkat keempat dengan torehan 13 poin, sedangkan Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) berada di urutan kelima, mengantongi 11 poin.

Marc Marquez yang pada dua musim sebelumnya menjuarai GP Spanyol, gagal menyentuh garis finis setelah mengalami kecelakaan pada putaran ke-22.

Kecelakaan ini membuat lengan tangan kanan Marquez patah sehingga dia harus menjalani operasi.

Baca juga: Fabio Quartararo Deklarasikan Diri Siap Tarung demi Juara MotoGP

Marquez dipastikan tidak akan tampil pada balapan sehingga persaingan para pembalap pada seri kedua kemungkinan tidak mudah untuk diprediksi.

Rangkaian seri balap MotoGP Andalusia 2020 dimulai pada Kamis (23/7/2020) dengan para pembalap menjalani sesi konferensi pers.

Setelah itu seperti biasa akan digelar dua sesi latihan bebas pada Jumat (24/7/2020), satu sesi latihan bebas dan kualifikasi pada Sabtu (25/7/2020), serta balapan pada Minggu (26/7/2020). (Delia Mustikasari)

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com