Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jika Diizinkan, MotoGP 2020 Dimulai di Spanyol dengan 2 Balapan Sekaligus

Kompas.com - 09/05/2020, 20:30 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber Crash

KOMPAS.com - Rencana memulai MotoGP 2020 dengan dua balapan sekaligus di Sirkuit Jerez pada pertengahan Juli tinggal menunggu keputusan Pemerintah Spanyol.

Hal ini diungkapkan CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta.

Menurut Carmelo Ezpeleta, proposal untuk membuka MotoGP 2020 di Sirkuit Jerez sudah disampaikan ke Pemerintah Spanyol.

Dalam pengajuan itu, Dorna Sports juga menyertakan protokol keselamatan terbaru MotoGP 2020.

Contoh protokol yang disertakan Dorna Sports adalah balapan tanpa penonton hingga kewajiban tes Covid-19 untuk semua orang yang akan berada di paddock.

Rencananya, GP Spanyol menyelenggarakan dua balapan sekaligus pada 19 dan 24 Juli 2020 dilanjutkan dengan World Superbike pada awal Agustus.

Baca juga: Sirkuit Jerez Spanyol Siap Gelar Dua Balapan MotoGP 2020 Sekaligus

Jika Pemerintah Spanyol mengizinkan, Dorna Sports berencana menggelar sesi tes sirkuit satu minggu sebelum balapan agar semua tim dan pebalap bisa mengembalikan performa.

"Gagasan kami adalah mengusulkan ke Pemerintah Spanyol kemungkinan menyelenggarakan MotoGP 2020 dengan berbagai protokol baru yang kami buat," ujar Carmelo Ezpeleta dikutip dari situs Crash.

"Mungkin pekan depan kami akan memberi pengumuman (soal jadwal GP Spanyol) setelah bertemu dengan pemerintah," tutur Carmelo Ezpeleta menambahkan.

Pada akhir April 2020, Pemerintah Spanyol mengumumkan rencana melonggarkan status lokcdown atau karantina nasional yang sudah berlaku sejak 14 Maret.

Dalam pengumuman itu, Pemerintah Spanyol menetapkan lima fase bertahap yang akan diterapkan sejak 4 Mei 2020.

Sebagai contoh, aturan tersebut membuat pesepak bola Liga Spanyol sudah mulai latihan di luar ruangan pekan ini.

Pada fase terakhir, Pemerintah Spanyol menargetkan awal Juni 2020 seluruh aktivitas publik akan kembali normal.

Pengumuman ini tentunya membuka jalan untuk Dorna Sports menyelenggarakan dua balapan di Sirkuit Jerez pada pertengahan Juli.

Baca juga: Momen Kocak MotoGP Virtual Spanyol, WiFi Mati, Quartararo Ngambek, Sampai Gangguan Petrucci

Sembari menunggu keputusan Pemerintah Spanyol, Dorna Sports dalam waktu dekat akan mengajukan proposal menyelenggarakan balapan MotoGP ke negara lain.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com