Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Girl Group Kpop yang Patut Dapat Pengakuan Lebih

Kompas.com - 23/05/2024, 16:11 WIB
Melvina Tionardus,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

Sumber Soompi

JAKARTA, KOMPAS.com - Persaingan dalam industri Kpop di era tahun 2020-an ini terbilang ketat.

Semakin banyak grup yang bermunculan tetapi sorotan kepada mereka tidak seterang grup lainnya.

Padahal, tujuh girl group di bawah ini cukup berbakat dan berkualitas. Mari berkenalan dengan grup-grup ini dan karya mereka.

Dreamcatcher

Dreamcatcher debut pada 13 Januari 2017 di bawah naungan agensi Dreamcatcher Company.

Saat debut mereka merilis album Nightmare.

Membernya ada tujuh orang yakni JiU, SuA, Siyeon, Handong, Yoohyeon, Dami, dan Gahyeon.

Baca juga: Lirik Lagu We Are You, Singel Baru dari Dreamcatcher

Musik mereka terdengar megah ditambah dengan instrumental yang keras, vokal kuat, dan nada tinggi yang halus.

Lagu terbaru mereka adalah "Bonvoyage".

fromis_9

Membernya ada delapan orang, debut pada 24 Januari 2018 dengan ditangani oleh agensi Pledis Entertainment.

Mereka adalah Lee Saerom, Song Hayoung, Park Jiwon, Roh Jisun, Lee Seoyeon, Lee Chaeyoung, Lee Nagyung, dan Baek Jiheon.

Baca juga: Lirik dan Terjemahan Mulgogi - Fromis_9

fromis_9 dibentuk dari program survival Idol School pada tahun 2017.

Mereka memiliki warna vokal yang penuh ragam dan keterampilan yang solid.

Billlie

Pada dasarnya, keseluruhan konsep Billlie berada pada peristiwa misterius yang harus dirahasiakan oleh para anggotanya.

Misteri terungkap perlahan melalui musik grup asuhan agensi Mystic Story ini.

Untuk memahami konsepnya, Anda harus mendengarkan musik mereka sesuai urutan rilis.

Baca juga: Lirik dan Terjemahan Love is Around - Fromis_9

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com