Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Terpikir Menikah Lagi, Diding Boneng: Enggak Ah, Capek

Kompas.com - 18/05/2024, 07:15 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Aktor Diding Boneng yang populer lewat peran-perannya di film Warkop DKI, memilih menua tanpa memiliki pasangan lagi.

Pernah dua kali menikah dan sudah memiliki empat orang anak, bagi Diding Boneng itu sudah cukup.

"Enggak ah, capek," kata Diding saat ditanya rencana menikah lagi, dikutip dari YouTube Melaney Ricardo.

"Saya nikah udah, bagaimana berumah tangga udah, punya anak udah, apalagi?" lanjutnya.

Baca juga: Bantah Ditelantarkan Anak, Boneng Ungkap Alasan Pilih Hidup Sendiri di Kontrakan

Diding Boneng sangat menyadari bahwa tanggung jawab seorang pria setelah menikah cukup berat.

Karena saat menikahi seseorang, setidaknya pria bisa memberikan seperti yang pernah diberikan oleh orang tua wanita itu, sementara untuk saat ini, Diding merasa dirinya belum mampu melakukannya.  

"(Menikah) berat, sebelum dia nikah, si perempuan ini kan dia segala sesuatunya dibahagiakan oleh orangtuanya," ucap Boneng.

"Ketika sudah jadi milik kita, dia tanggung jawab kita, berubah sedikit malah entar (jadi masalah), belum lagi tuntutan dia sebagai istri. Ini yang saya enggak siap menghadapi," lanjutnya.

Baca juga: Terungkap Asal-usul Nama Boneng yang Dulu Populer di Film Warkop DKI

Menurutnya, hidup sendiri di rumah kontrakan tanpa anak dan pasangan juga sudah cukup membuatnya bahagia.

"Enak, buat saya enak. InsyaAllah," ujar Diding Boneng.

"Daripada saya punya teman hidup, terus masalah setiap hari, ngapain? Tiap hari masalah, tiap bulan masalah, kita cari istri kan bukan untuk itu," imbuhnya.

Diding Boneng juga mengungkap cara dia mengusir rasa sepi dan bosan selama ini.

"Enggak (kesepian), saya jenuh nih nonton tv, saya keluar, saya datang ke tempat latihan (teater)," tuturnya.

"Hampir tiap malam ada acara musik, kadang silat, tari, saya datang ke sana saya nonton, habis nonton saya ajak ngobrol penarinya atau pemusiknya," lanjutnya.

Terkenal lewat film-film Warkop DKI, karier Boneng di dunia hiburan mengalami pasang surut.

Setelah cukup lama tak membintangi film, Boneng kembali dilirik untuk ikut andil dalam film populer KKN di Desa Penari dan Badarawuhi Di Desa Penari

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com