Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Joko Anwar Beri Bocoran soal Serial Nightmares and Daydreams

Kompas.com - 02/02/2024, 16:16 WIB
Ady Prawira Riandi,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sutradara Joko Anwar memberikan bocoran soal serial Nightmares and Daydreams.

Serial tersebut mengusung genre baru di Indonesia, yakni sci-fi supranatural.

Nightmares and Daydreams itu serial yang bercerita tentang beberapa orang dari berbagai latar belakang dari tahun 1985 sampai 2023 yang alami hal aneh, tidak bisa dijelaskan tapi mereka disatukan dalam satu nasib yang sangat penting bagi kelangsungan umat manusia,” kata Joko dalam acara "Next On Netflix".

Pengerjaan Nightmares and Daydreams sendiri memakan waktu yang cukup lama.

Baca juga: Sinopsis Nightmares and Daydreams, Series Indonesia di Netflix

Proyek ini sudah mulai diproduksi sejak April 2022 dan akan menghasilkan delapan episode.

“Apa yang membuat sebegitu lama karena sulit untuk dibuat karena kita mengeksplorasi genre yang berbeda,” ujar Joko.

“Genre ini belum banyak di Indonesia yaitu science fiction supranatural,” sambungnya.

Dalam proses pengerjaannya, Joko Anwar melibatkan tiga sutradara muda lain yakni Tommy Dewo, Ray Pakpahan dan Randolph Zaini.

Baca juga: Setelah Gadis Kretek, Ini 6 Karya Terbaru dari Netflix Indonesia

Selain itu, Nightmares and Daydreams juga bertabur bintang seperti Ario Bayu, Fachri Albar, Lukman Sardi, Ayu Laksmi, Marissa Anita, Nirina Zubir, Yoga Pratama, hingga Sita Nursanti.

Nightmares and Daydreams segera tayang di Netflix.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com