Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rayen Pono Petik Pelajaran Berharga usai Tertipu Rp19,7 Juta

Kompas.com - 29/12/2023, 15:51 WIB
Ady Prawira Riandi,
Ira Gita Natalia Sembiring

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Rayen Pono memetik pelajaran berharga usai tertipu Rp19,7 juta.

Ia dan timnya harus lebih jeli dan cermat dalam menerima tawaran-tawaran manggung.

“Harus ilmu cross check nomor 1 ya, apapun yang berurusan uang itu harus di-cross check,” kata Rayen saat ditemui di Polda Metro Jaya, Jumat (29/12/2023).

Selain itu, Rayen Pono juga merasa setiap manajer kini harus memiliki aplikasi pemindai kontak orang asing.

Baca juga: Rayen Pono Ungkap Alasan Lapor Polisi usai Tertipu Rp19,7 Juta

Pasalnya pekerjaan sebagai penyanyi membuatnya akan bertemu dan berhubungan dengan banyak orang asing.

“Dan memang harus punya aplikasi yang bisa kayak Get Contacts jadi kita tahu ya kalau dihubungi nomor ini pasti ketahuan gitu, mostly dia siapa, ya jadi harus lebih teliti, fokus, konsentrasi dalam ber-billing,” kata Rayen.

Sebagai informasi, Rayen Pono dan manajernya baru saja melapor ke Polda Metro Jaya atas kasus dugaan penipuan.

Mantan personel Pasto itu sempat menerima order fiktif dari oknum yang mengaku dari Kementerian PUPR.

Baca juga: Kronologi Manajer Rayen Pono Alami Dugaan Penipuan Rp 19,7 Juta

Setelah melakukan transaksi, pihak Rayen Pono diminta mengembalikan sejumlah uang yang tak pernah dikirimkan oleh pihak penyelenggara acara.

Karena kelalaian sang manajer, Rayen Pono pun mengalami kerugian sebesar Rp19,7 juta.

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com