Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Peraih Nominasi Pemeran Utama Perempuan Piala Citra FFI 2023

Kompas.com - 15/10/2023, 16:09 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andika Aditia

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Festival Film Indonesia baru saja mengumumkan seluruh nominasi yang akan berlaga tahun ini.

Sebanyak 22 kategori akan dipertandingkan dalam pergelaran FFI 2023.

Salah satu kategori yang menyita perhatian adalah Pemeran Utama Perempuan Terbaik.

Asha Smara Darra, Aurora Ribero, Jajang C. Noer, Laura Basuki, dan Sha Ine Febriyanti terpilih di antara nama-nama aktris hebat lain yang karyanya tayang tahun ini.

Baca juga: Budi Pekerti Borong 17 Nominasi di Piala Citra FFI 2023

Sebelum mendengarkan pengumuman pemenang pada 14 November mendatang, simak terlebih dulu kelima kandidat peraih Piala Citra tahun ini.

1. Asha Smara Darra

Asha Smara Darra menjadi aktor transpuan pertama yang meraih nominasi FFI.

Aktris yang dulunya dikenal sebagai Oscar Lawalata itu tampil apik dalam film berjudul SARA.

Film karya Ismail Basbeth ini bercerita tentang perjalanan seorang wanita transpuan berusia 35 tahun, yang harus kembali ke desanya setelah mendengar kabar pemakaman ayahnya.

Di sana, Sara menemukan ibunya telah kehilangan ingatan tentangnya sebagai seorang putra, akibat dari trauma kehilangan suaminya.

Baca juga: Daftar Nominasi Piala Citra FFI 2023

Mencoba dengan berbagai cara untuk mengembalikan ingatan ibunya, Sara akhirnya memutuskan untuk menjalani peran yang paling ia benci, yakni menjadi ayahnya sendiri, alasan di balik perpisahan keluarganya selama ini.

2. Aurora Ribero

Aktris muda berbakat Aurora Ribero masuk ke dalam nominasi Pemeran Utama Perempuan Terbaik FFI 2023.

Aurora tampil memukau sebagai Lisa dalam film Like & Share garapan sutradara Gina S. Noer.

Berduet dengan Arawinda Kirana, Aurora Ribero menyelami gemerlap dunia remaja yang sedang terobsesi pornografi.

3. Jajang C. Noer

Jajang C. Noer berperan sebagai istri dari Da Am (Jose Rizal Manua) yang bernama Ni Ta  dalam film Onde Mande.

Baca juga: Setelah Raih Piala Citra, Marthino Lio: Kita Kembali Berkompetisi

Perannya di film ini cukup unik karena harus berebut hadiah Rp 2 miliar peninggalan Angku Wan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com