Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tangis Titik Hamzah Kenang Momen bersama Lies AR di Dara Puspita

Kompas.com - 18/09/2023, 19:41 WIB
Vincentius Mario,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Musisi senior Titik Hamzah tak mampu menahan tangisnya saat menceritakan momen indah bersama rekannya di Dara Puspita, Lies Adjie Rachman atau Lies AR.

Sebagai informasi, Lies AR meninggal dunia pada Minggu (17/9/2023) malam di Mojokerto, Jawa Timur.

"Dia satu-satunya orang yang selalu mau mendengar saya, ada gagasan apa, dia nyatakan 'oh aku ngerti' tapi dia enggak pernah menolak dan selalu bilang 'Mbak aku ada gagasan ini'," kata Titik Hamzah sambil terisak saat dihubungi Kompas.com, Senin (18/9/2023).

Lebih jauh, Titik mengenang Lies sebagai sosok kakak di Dara Puspita.

Baca juga: Kronologi Lies AR Meninggal Dunia, Berawal Keluhkan Sakit Perut

"Saya kan di keluarga sebagai anak bungsu, di Dara Puspita, saya juga yang bungsu jadi Lies menggantikan sosok kakak untuk saya," jelas Titik Hamzah.

Selanjutnya, jenazah Lies yang saat ini disemayamkan di Mojokerto bakal dijemput oleh anak-anaknya dari Belanda pada Selasa (19/9/2023).

"Akan dimakamkan di Belanda. Jadi besok, putrinya di Belanda akan datang dan menjemput jenazahnya," jelas Titik Hamzah.

Baca juga: Jenazah Lies AR, Gitaris Dara Puspita, Akan Dimakamkan di Belanda

Sebagai informasi, Lies Adji Rachman berpulang dalam usia 75 tahun saat tengah berlibur ke Indonesia.

Lies mengalami sakit dan sempat dirawat di rumah sakit lantaran penyakit gula darah dan pembengkakan pada jantungnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Dara Puspita (@darapuspita_official)

Sebagai informasi, Lies AR adalah salah satu founder grup Dara Puspita bersama kakaknya, Titiek AR.

Popularitas Dara Puspita baru terlihat ketika Titik Hamzah sebagai pemetik bas hadir menggantikan Lies pada April 1965.

Lies sempat meninggalkan Dara Puspita selama sebulan untuk menyelesaikan sekolahnya.

Ketika dia kembali, Lies justru menggantikan Ani, sementara Titik Hamzah tetap dipertahankan.

Dara Puspita dengan formasi Titiek AR, Lies, Titiek Hamzah, dan Susy, kemudian sempat melakukan tur keliling Eropa di tahun 1968 dan kembali ke Indonesia pada 1971.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Syuting Tale of the Land Dilakukan 100 Persen di Danau Terapung

Syuting Tale of the Land Dilakukan 100 Persen di Danau Terapung

Film
Reaksi Charlie Puth Disebut dalam Lirik Album Baru Taylor Swift

Reaksi Charlie Puth Disebut dalam Lirik Album Baru Taylor Swift

Musik
Ragam Keseruan Saranghaeyo Indonesia 2024

Ragam Keseruan Saranghaeyo Indonesia 2024

K-Wave
Raffi Ahmad Bersedia Jadi MC Pernikahan Mahalini dan Rizky Febian Tanpa Bayaran

Raffi Ahmad Bersedia Jadi MC Pernikahan Mahalini dan Rizky Febian Tanpa Bayaran

Seleb
Cerita Anwar Fuady Jelang Menikah dengan Wiwiet Tatung

Cerita Anwar Fuady Jelang Menikah dengan Wiwiet Tatung

Seleb
Bantah Rumor Asal-usul Bayi Lily, Raffi Ahmad: Datang Ibarat Jalur Langit

Bantah Rumor Asal-usul Bayi Lily, Raffi Ahmad: Datang Ibarat Jalur Langit

Seleb
Beri Kiss Bye, Xiumin EXO Tampil Funky dan Manis di Saranghaeyo 2024

Beri Kiss Bye, Xiumin EXO Tampil Funky dan Manis di Saranghaeyo 2024

K-Wave
Ketika Lagu Biarlah Disajikan Killing Me Inside Reunion di Hammersonic 2024…

Ketika Lagu Biarlah Disajikan Killing Me Inside Reunion di Hammersonic 2024…

Musik
Sherina Tak Sangka Banyak Penggemar Hadir di Signing Vinyl OST Petualangan Sherina 1 dan Petualangan Sherina 2

Sherina Tak Sangka Banyak Penggemar Hadir di Signing Vinyl OST Petualangan Sherina 1 dan Petualangan Sherina 2

Musik
Saat Chen EXO 'Aegyo' dan Janji kepada Fans Bakal Kembali Manggung di Indonesia

Saat Chen EXO "Aegyo" dan Janji kepada Fans Bakal Kembali Manggung di Indonesia

K-Wave
Jadi Sarana Nostalgia, Sherina Senang OST Petualangan Sherina 1 dan Petualangan Sherina 2 Hadir dalam Bentuk Vinyl

Jadi Sarana Nostalgia, Sherina Senang OST Petualangan Sherina 1 dan Petualangan Sherina 2 Hadir dalam Bentuk Vinyl

Seleb
Sapa Fans Penuh Haru di Panggung Saranghaeyo Indonesia, Chen: I Love You, Guys

Sapa Fans Penuh Haru di Panggung Saranghaeyo Indonesia, Chen: I Love You, Guys

K-Wave
Sinopsis Film Acts of Vengeance, Aksi Balas Dendam Antonio Banderas

Sinopsis Film Acts of Vengeance, Aksi Balas Dendam Antonio Banderas

Film
Penggemar Rela Antre Minta Tanda Tangan Sherina untuk Vinyl Petualangan Sherina 1 & Petualangan Sherina 2

Penggemar Rela Antre Minta Tanda Tangan Sherina untuk Vinyl Petualangan Sherina 1 & Petualangan Sherina 2

Musik
Billy Idol Putuskan Berhenti Jadi Pecandu Narkoba, Sekarang Sadar Sepenuhnya

Billy Idol Putuskan Berhenti Jadi Pecandu Narkoba, Sekarang Sadar Sepenuhnya

Seleb
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com