Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Dere Tulis Lagu "Kota" sambil Makan Buah bareng Tulus

Kompas.com - 29/08/2023, 09:10 WIB
Revi C. Rantung,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Dere menceritakan bagaimana dia menulis lagu “Kota” yang dikerjakan bareng penyanyi Tulus.

Menurut Dere, tak ada kesulitan saat menulis lirik lagu tersebut.

Dia menyelesaikan lagu itu dalam waktu sekitar satu bulan.

“Lagu ‘Kota’ enggak ada sulit, lebih ke banyak proses nulis, emang terjadi ngalir begitu aja,” kata Dere kepada Kompas.com dalam acara "Hype Talk" baru-baru ini.

Baca juga: Dere Ingatkan Hal Kecil di Sekitar dengan Album Rubik

“Benar-benar bukan sesuatu yang direncanakan karena saat itu mau nulis situasinya mendukung. Mood aku sama Kak Tulus juga mau nulis lagu, lahirlah si ‘Kota’ itu,” tambah Dere.

Selain itu, Dere mengungkap proses penciptaan lagu “Kota” juga tidak rumit.

“Langkah-langkahnya enggak ada, ya sudah duduk aja. Oh sama Kak Tulus itu mungkin makan buah dulu,” ungkap Dere.

“Jadi tulis lagu sambil makan buah terus nulis, terus main gitar. Terus ngobrol, makan buah, nulis main gitar,” tambah Dere.

Baca juga: Inspirasi Dere untuk Lagu Berisik dan Peran Kucing Tulus

Sebagai informasi, Dere saat ini sudah memiliki album yang bertajuk Rubik.

Dalam album itu Dere menyuguhkan 10 lagu diantaranya “Kota”, “Tanya”, “Kenanga”, “Rubik”, “Jangan Pergi”, “Berlagu”, “Berisik”, “Tumbang”, “Rumah” dan “Keluku”.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com