Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indra Bekti Ungkap Penyebab Harus Jalani Operasi Sinusitis

Kompas.com - 08/08/2023, 19:01 WIB
Revi C. Rantung,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pembawa acara Indra Bekti harus menjalani operasi sinusitis beberapa waktu lalu.

Indra Bekti mengatakan awalnya dia merasakan gangguan pada telinganya. Setelah diperiksa, ternyata masalah tersebut berhubungan dengan hidung.

“Aku kan ada apa ya di kuping, kayak tersumbat gitu,” kata Indra Bekti di The Resonanz Music Studio, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (8/8/2023).

“Dilihat katanya ada hubungannya dari hidung. Sampai akhirnya itu tulang (hidung) itu bengkok gitu deh,” tambah Indra Bekti.

Baca juga: Ada Infeksi, Indra Bekti Jalani Operasi Sinusitis

Indra Bekti menyebut tak ada hal yang perlu dikhawatirkan mengenai operasi tersebut.

“Kata (dokter) THT nya satu-satunya dari hidung dulu baru ke kuping tapi intinya hidungnya enggak diapa-apain,” ungkap Indra Bekti.

Saat ini Indra sudah merasa lebih baik usai tindakan operasi tersebut.

“Di dalam hidungnya, di rongganya ada kayak spons, untuk meluruskan tulang yang bengkok. Itu rasanya nikmat sekali pas keluar,” tutur Indra Bekti.

Baca juga: Pastikan Sudah Sembuh 100 Persen, Indra Bekti: Sudah Bisa Lucu-lucu Dikitlah

Nantinya Indra Bekti masih harus menjalani pemeriksaan di bagian kuping.

“Dibersihkan atau operasi, ya next-nya sih,” ujar Indra menambahkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com